You are on page 1of 1

SEKOLAH TINGGI MANAJEMEN INFORMATIKA DAN KOMPUTER MERCUSUAR PERANCANGAN SISTEM PELAYANAN BINATU KILOAN PADA GREEN QILOS

LAUNDRY Kusmiati Abstrak Tujuan dari penelitian ini ialah mencari alternatif pemecahan masalah dalam proses pendataan pelanggan binatu Green Qilos laundry, meminimalisasi kesalahan yang sering terjadi dalam pendataan yang biasa dilakukan secara manual. Penulis mencoba merancang suatu sistem informasi dalam pelayanan binatu Green Qilos Laundry dengan menggunakan program VisualBasic.Net yang diharapkan dapat mengatasi kesulitan dalam pendataan pelanggan, pendataan volume binatu, transaksi pembayaran, hingga pembuatan laporan. Metode penelitian yang dilakukan penulis antara lain dengan melakukan Interview, dimana penulis melakukan wawancara langsung kepada pihak pihak terkaik dalam perusahaan binatu Green Qilos Laundry, penulis melakukan observasi mengumpulan data serta melakukan pengamatan langsung dalam kegiatan pelayanan, dan penulis juga memanfaatkan literatur yang berkaitan dengan tema kerja baik dalam bentuk buku pustaka, informasi perusahaan objek Tugas Akhir dan literatur yang penulis ambil dari media internet. Hasil yang dicapai berupa rancangan aplikasi menggunakan program VisualBasic.Net. Karena dirancang dengan tampilan yang sederhana, maka akan sangat mudah untuk dipelajari dan dipergunakan oleh end user nantinya, serta akan mampu memaksimalkan dalam mengefektikan dan mengefisiensikan pekerjaan. Kesimpulannya melakukan pendataan pelanggan, volume binatu, transaksi pembayaran hingga pembuatan laporan secara manual sering kali menimbulkan kesalahan, oleh karena itu perlu dirancang suatu sistem aplikasi yg bisa memudahkan dalam sistem tersebut agar dapat menciptakan pelayanan yg lebih baik bagi para pelangan. Perancangan aplikasi dalam sistem ini akan sangat membantu dalam memudahkan pekerjaan di binatu, karena menggunakan program dari Visualbasic.Net yang dirancang sesederhana mungkin dalam tampilan dan pengoprasiannya sehingga diharapkan mampu memaksimalkan dalam mengefektikan dan mengefisiensikan pekerjaan. Kata Kunci : Peerancangan Sistem, Binatu Kiloan Green Qilos Laundry, VisualBasic.Net. 0957201051

You might also like