You are on page 1of 1

SENSASI TAKTIL, INDERA PENCIUMAN, DAN PENGENALAN RASA Oleh Heny Purnama Sari 11304241023

ABSTRAK

Praktikum dengan topik Sensasi Taktil, Indera Penciuman, dan Pengenalan Rasa ini bertujuan untuk mengetahui berbagai macam respetor yang terdapat di kulit, menentukan bau dari benda yang tercium, dan menentukan daerah pengecap berbagai rasa pada lidah manusia. Praktikum ini dilakukan oleh semua anggota kelompok praktikum yang terdiri dari lima orang. Praktikum sensasi taktil dilakukan untuk mengetahui adanya reseptor tekanan dengan menekankan jarum pentul perlahan, untuk mengetahui adanya reseptor sakit dengan menekankan jarum agak keras, untuk mengetahui reseptor panas dengan menekankan jarum yang telah direndam dengan air panas, dan untuk mengetahui reseptor dingin dengan menekankan jarum pentul yang telah direndam dengai air es. Sedangkan untuk mengetahui berbagai benda dari bau yang dicium digunakan benda yaitu minyak wangi, minyak kayu putih, cuka, kopi, dan jeruk nipis. Untuk menentukan daerah pengecap berbagai rasa pada lidha manusia digunakan benda yaitu larutan gula, larutan garam, larutan kopi, dan air perasan jeruk nipis. Hasil praktikum menunjukkan bahwa semua reseptor tekanan, reseptor rasa sakit, reseptor pans, dan reseptor dingin terdapat pada kulit manusia. Selanjutnya, semua praktikkan dapat menentukan benda setelah praktikan mencium bau benda tersebut. Kemudian dari praktikum juga diketahui bahwa ujung lidah merupakan bagian yang peka terhadap rasa manis, bagian samping lidah peka terhadap rasa asin dan masam, dan bagian pangkal lidah peka terhadap rasa pahit. Kata kunci : pengecapan, penciuman, reseptor, sensasi taktil.

You might also like