You are on page 1of 2

Kontraksi Braxton His

Definisi
Kontraksi Braxton his adalah salah satu tanda persalinan palsu dimana terjadi kontraksi
uterus yang biasanya mulai terjadi sekitar usia 6 minggu kehamilan. Namun, kontraksi
tersebut tidak muncul pada trimester kedua atau trimester ketiga. Kontraksi Braxton His
pertama kali ditemukan oleh dr.John Braxton Hicks pada tahun 1872.
Etiologi
Tujuan utama dari kontraksi adalah mempersiapkan otot-otot uterus untuk kontraksi sejati
dan untuk menjelang persalinan. Pada kontraksi sejati, selain mempengaruhi uterus,
kontraksi tersebut akan mempengaruhi cervix sehingga servix menjadi memendek dan
meregang menjelang persainan. Sedangkan pada kontraksi Braxton his hal tersebut tidak
terjadi.
Terdapat beberapa hal yang menjadi pemicu timbulnya kontraksi Braxton His:
A. Dehidrasi
Dehidrasi dapat membuat spasme pada otot sehingga menimbulkan kontraksi.
Penanganan dehidrasi yang adekuat dapat meredakan kontraksi Braxton His.
B. Aktivitas seperti olahraga, berjalan atau belari
C. Mengangkat beban yang berat
D. Bayi dalam kandungan yang sangat aktif bergerak
E. Sentuhan pada Abdomen
F. Berhubungan seksual
G. Full Bladder
H. Stres yang berlebihan
Perbedaan kontraksi Braxton his dan kontraksi asli
Terkadang sulit untuk membedakan kontraksi yang disebabkan kontraksi Braxton His
dengan kontraksi yang benar terjadi. Terutama jika kontraksi tersebut mengarah ke gejala
perut terasa tegang menjelang akhir minggu kehamilan, Durasi, frekuensi dan derajat
nyeri dapat membantu untuk membedakan kontraksi tersebut.

Pada Braxton His didapatkan:


A. Biasanya timbul sekitar 5-10 menit dalam beberapa waktu
B. Kontraksi timbul secara tidak konstan
C. Kontraksi akan menghilang dengan perubahan posisi badan.
D. Biasanya kontraksi timbul kuat pada awal lalu melemah seiring berjalannya waktu
E. Biasanya pertama kali dirasakn pada abdomen bagian bawah

You might also like