You are on page 1of 9

Sistem Peternakan Terpadu

Posted on Mei 16, 2014by discoveridea

Sistem peternakan terpadu merupakan sistem peternakan efektif yang


dapat diterapkan di lingkup masyarakat pedesaan sehingga menjadikan
kegiatan beternak menjadi lebih efisien dan menguntungkan bagi peternak.
Definisi Sistem Peternakan Terpadu adalah satu sistem yang
menggunakan ulang dan mendaur ulang menggunakan tanaman dan
hewan sebagai mitra, menciptakan suatu ekosistem yang meniru cara alam
bekerja. Secara harfiah, peternakan dapat diartikan sebagai upaya budidaya
hewan ternak demi memenuhi kebutuhan pangan. Ditinjau dari
komoditasnya, apabila ditinjau dari ilmu yang membangunnya, peternakan
dibangun dari ilmu-ilmu keras (hard sciences) dan ilmu-ilmu lunak (soft
sciences) baik pada kekuatan ilmu-ilmu dasar, terapan dan lanjutan
maupun ilmu-ilmu kawinannya.
Konsep Peternakanan terpadu pada hakekatnya adalah memanfaatkan
seluruh potensi energi baik sumber daya manusia (SDM), sumber daya
alam (SDA) dan produksi ternak sehingga dapat dipanen secara seimbang
dan menguntungkan. (rudinunhalu.2013)
Ide Sistem Peternakan Terpadu bertujuan antara lain sebagai
berikut:
1. Memasyarakatkan sitem peternakan terpadu sebagai peternakan yang
lestari dimana kondisi ternak diperhatikan dan ditingkatkan untuk
menjamin kelangsungan siklus yang berkesinambungan.
2. Membentuk masyarakat yang mandiri.
3. Meningkatkan taraf hidup kesejahteraan masyarakat yang adil dan
merata dengan pola pikir maju dan pola hidup sederhana.
4. Memenuhi kebutuhan pasar akan persediaan daging sehat dan
berkualitas serta bebas polusi guna meningkatkan kualitas dalam
persaingan.

5. Membentuk suatu ikatan kerjasama dalam bentuk pertanian inti rakyat


serta membangun kerjasama yang sejajar dalam memenuhi kebutuhan
sektor peternakan.
Metode Sistem Peternakan Terpadu berkaitan dengan sistem pertanian
terpadu yaitu:
a. Sistem Pertanian Terpadu secara Konvensional
Sistem pertanian terpadu konvensional sudah banyak diterapkan oleh
petani di masa lalu, namun saat ini sudah banyak ditinggalkan. Tumpang
sari antara peternakan ayam dan balong ikan dimana kotoran ayam yang
terbuang dimanfaatkan sebagai pakan ikan. Tumpang sari antara tanaman
palawija dan peternakan dimana sisa-sisa tanaman digunakan sebagai
pakan ternak kambing atau sapi dan kotoran ternak digunakan sebagai
pupuk kandang bagi pertanaman berikutnya. (Putra. 2013)
b. Sistem Pertanian dengan Teknologi EM
Pada pertanian terpadu dengan menggunakan Teknologi EM, limbah
organik yang berasal dari kotoran ternak dan sisa tanaman di fermentasi
menjadi pupuk organik ( Bokashi ) dalam waktu singkat. Kotoran ayam dan
kambing dapat difermentasi menjadi pakan ternak ( bokashi pakan ternak )
untuk makanan ayam, babi dan bebek Kotoran ayam masih mengandung
protein 14 %, sedangkan kotoran kambing mengandung protein 12 % dan
80% serat kasar dari hijauan pakan ternak. (ilmutaniternak.2011).
Dengan menggunakan Teknologi EM, masukan energi dari luar sistem
pertanian dapat diperkecil atau ditiadakan sama sekali, karena melalui
proses fermentasi kandungan nutrisi pakan ternak menjadi lebih tinggi.
Model pertanian terpadu dengan Teknologi EM ini sudah diterapkan di
Pusdiklat Teknologi EM yang berlokasi di Kabupaten Buleleng, Bali.
Skema Sistem peternakan Terpadu

Sistem Perkandangan yang digunakan


Ada dua opsi dalam proses perjalan program ini. Pertama dipekerjakan
anak kandang yang bertugas memberi makan, membersihkan kotoran,
mengelola biogas beserta pengomposan, menjaga keamanan kandang, dan
melaporkan apabila ada kejanggalan pada ternak baik itu dari segi
kesehatan maupun tinghkahlaku ternak yang tak wajar. Kedua seluruh
tenaga kerja dilimpahkan pada peternak dengan sistem pembagian tugas
dan bergilir setiap harinya. Disisi lain perlu adanya tenaga ahli yang mana
tenaga ahli ini bertugas sebagai konsultan dan inseminator. Opsi kedua dan
tenaga ahli ini mendapat upah juga dari keuntungan finansial dari program
ini. Namun hal ini tergantung kesepakan dari peternak, apakah
menghendaki opsi pertama atau opsi ke dua.

Desain Kandang Peternakan Terpadu

Program peternakan terpaduadalah suatu program yang mensinergikan


antara peternakan terpusat dan terpadu berbasis pengolahan limbah
peternakan yang bernilai ekonomi dan ramah lingkungan dengan sasaran
daerah pedesaan yang memiliki sektor pertanian luas. Adapun penerapan
teknologi sebagai mana berikut

Desain Perencanaan Kawasan Prioritas

Proses pengolahan pakan


Proses pengolahan pakan dilakukan dengan berbagai macam pengolahan
antara lain yaitu,
a. Silase

Silase

Silase adalah hijauan makanan ternak (HMT) yang diawetkan dengan


proses ensilasi. Tujuan utama pembuatan silase adalah untuk
memaksimumkan pengawetan kandungan nutrisi yang terdapat pada
hijauan atau bahan pakan ternak lainnya, agar bisa di disimpan dalam
kurun waktu yang lama, untuk kemudian di berikan sebagai pakan bagi
ternak. Sehingga dapat mengatasi kesulitan dalam mendapatkan pakan
hijauan pada musim kemarau. (Wilkinson et al., 1996 dalam
artikel Akbar.2013 )
b. Jerami Amoniasi

Jerami Amoniasi

Jerami amoniase adalah suatu pengolahan jerami yang tinggi akan


selulosa, hemiselusosa, dan lignin yang mengakibatkan kualitas bahan
pakn ini rendah, Bata (2008) dengan menggunakan urea yang
menghasilkan uap amonia pada saat pemeraman (Marjuki, 2000)
Manfaat jerami amoniasi yaitu:
1.

Merubah tekstur dan warna jerami yang semula keras berubah


menjadi lunak dan rapuh
2.
Warna berubah dari kuning kecoklatan menjadi coklat tua
3.
Meningkatkan kadar protein, serat kasar, energi bruto (GE), tetapi
menurunkan kadar bahan ekstrak tiada nitrogen (BETN) dan dinding
sel. (ilmuternak. 2010).
Prodak hasil samping
Pada setiap usaha ternak akan menghasilkan produk limbah yang secara
umum biasanya tidak dapat lagi digunakan. Namun pada sistem pertanian
terpadu yang berprinsip memanfaatkan seluruh energi secara efisien maka
limbah ternak terutama feses akan di olah dan diproses seefisien mungkin
untuk menghasilkan produk yang bermanfaat bagi masyarakat. Prodak
olahan tersebut antara lain yaitu:
a. Biogas

Biogas

Biogas adalah produk hasil samping dari ternak yang dapat di olah menjadi
gas yang dapat dimanfaatkan oleh masyarakat sebagai bahan bakar
pengganti minyak tanah sehingga menjadi lebih efisien.
Biogas merupakan gas yang mudah terbakar (flamable) yang dihasilkan
dari proses fermentasi bahan-bahan organik oleh bakteri-bakteri anaerob
yang berasal dari limbah rumah tangga, kotoran hewan (sapi, babi, ayam)
dan sampah organik. (desakuhijau. 2011).
b. Pupuk Organik/ Pupuk Kompos
Pupuk kompos adalah suatu pupuk yang berasal dari bahan organik sisa
makhluk hidup yang telah mengalami proses pengomposan (Prihandini
dan Purwanto, 2007). Bahan organik yang dimaksud menurut, Kementrian
Pertanian (2014) adalah seresah tanaman, limbah pertanian, dan limbah
peternakan yang kesemuanya dapat di dekomposisi oleh mikroorganise
dalam tanah sebagai dekomposer.
Pemanfaatan feses ternak pada sistem pertanian terpadu akan memberikan
simbiosis mutualisme antara peternak dan hewan ternak serta tanaman
pakan atau lahan pertanian sebab saling menguntungkan. Limbah yang
dimanfaatkan sebagai kompos tidak akan mencemari lingkungan
sedangkan peternak dapat menekan biaya yang dikeluarkan untuk pupuk
bagi tanaman.
Demikian beberapa hal yang meliputi sistem pertanian terpadu, semoga
dapat bermanfaat bagi kita semua demi kemajuan dunia peternakan di
Indonesia menuju Internasional. Amin.
Hal yang berkaitan dengan perhal di atas dapat di akses pada website
berikut.
Artikel Terkait:

Bata.Muhamad, 2008, Pengaruh Molases Pada Amoniasi Jerami Padi


Menggunakan Urea Terhadap Kecernaan Bahan Kering Dan Bahan
Organik In Vitro, Fakultas Peternakan, Unsoed Purwokerto, Jawa Tengah,
2008 Agripet : Vol (8) No. 2: 15-20
http://rudinunhalu.blogspot.com/2013/08/model-model-sistempeternakan-terpadu.html
http://akbar.blog.ugm.ac.id/2013/02/17/fermentasi-hijauan-pakanternak-silase/
http://ilmuternak.wordpress.com/pengabdia/teknik-pembuatanamoniasi-urea-jerami-padi-sebagai-pakan-ternak/
http://desakuhijau.org/apa-itu-biogas/
http://ilmu-taniternak.blogspot.com/2011/07/pertanian-terpadudengan-teknologi.html
http://webcache.googleusercontent.com/search?
q=cache:http://putrasaburai92.blogspot.com/2013/05/sistempertaaanian-terpadu.html
Kementrian Pertanian, 2014, Pedoman Teknis Pengembangan Unit
Pengolahan Pupuk Organik (UPPO) TA. 2014, Direktorat Pupuk Dan
Pestisida, Direktur Jenderal Prasarana dan Sarana Pertanian, Kementrian
Pertanian RI
Marjuki, 2000, Peningkatan Kualitas Jerami Padi Melalui Perlakuan
Urea Amoniasi, Fakultas Peternakan,Universitas Brawijaya Malang
Prihandini. P.W, Purwanto.Teguh, 2007, Petunjuk Teknis Pembuatan
Kompos Berbahan Kotoran Sapi, Pusat Penelitian dan Pengembangan
Peternakan Badan Penelitian dan Pengembangan Pertanian, Departemen
Pertanian, ISBN : 978-979-8308-75-8

You might also like