You are on page 1of 21

OTITIS MEDIA SUPURATIF KRONIS

1.Anatomi Telinga

Gambar 1. Anatomi telinga


Telinga dibagi atas telinga luar, telinga tengah dan telinga dalam. Telinga
luar terdiri dari daun telinga dan liang telinga sampai membrane timpani. Daun
telinga terdiri dari tulang rawan elastin dan kulit. Liang telinga berbentuk huruf S,
dengan rangka tulang rawan pada sepertiga bagian luar, sedangkan dua pertiga
bagian dalam rangkanya terdiri dari tulang. Panjangnya kira-kira 2 - 3 cm.
Pada sepertiga bagian luar kulit liang telinga terdapat banyak kelenjar
serumen (modifikasi kelenjar = kelenjar serumen) dan rambut. Pada duapertiga
bagian dalam hanya sedikit dijumpai kelenjar serumen.
Telinga tengah berbentuk kubus dengan batas luar membrane timpani,
batas depan tuba eustachius, batas bawah vena jugularis (bulbus jugularis), batas
belakang aditus ad antrum, kanalis fasialis pars vertikalis, batas atas tegmen
timpani (meningen/otak), batas dalam berturut-turut dari atas kebawah kanalis
1

semi sirkularis horizontal, kanalis fasialis, tingkap lonjong (oval window), tingkap
bundar (round window) dan promontorium.
Membrane timpani berbentuk bundar dan cekung bila dilihat dari arah
liang telinga dan terlihat oblik terhadap sumbu liang telinga. Bagian atas disebut
pars flaksida (membrane shrapnell), sedangkan bagian bawah pars tensa
(membrane propria). Pars flaksida hanya berlapis dua, yaitu bagian luar ialah
lanjutan epitel kulit liang telinga dan bagian dalam dilapisi oleh sel kubus bersilia,
seperti epitel mukosa saluran nafas. Pars tensa mempunyai satu lapis lagi
ditengah, yaitu lapisan yang terdiri dari serat kolagen dan sedikit serat elastin yang
berjalan secara radier dibagian luar dan sirkuler pada bagian dalam.
Bayangan penonjolan bagian bawah maleus pada membrane timpani
disebut sebagai umbo. Dari umbo bermula suatu reflek cahaya (cone of light)
kearah bawah yaitu pada pukul 7 untuk membrane timpani kira dan pukul 5 untuk
membrane timpani kanan. Reflek cahaya ialah cahaya dari luar yang dipantulkan
oleh membrane timpani. Di membrane timpani terdapat dua macam serabut,
sirkuler dan radier. Serabut inilah yang menyebabkan timbulnya reflek cahaya
yang berupa kerucut itu. Secara klinis reflek cahaya ini dinilai, misalnya bila letak
reflek cahaya ini mendatar , berarti terdapat gangguan pada tuba eustachius.
Membrane timpani dibagi dalam 4 kuadran, dengan menarik garis searah
dengan prosesus longus maleus dan garis yang tegak lurus paada garis itu di
umbo, sehingga didapatkan bagian atas-depan, atas-belakang, bawah-depan, serta
bawah-belakang, untuk menyatakan letak perforasi membrane timpani.

Gambar 2. Membran Tympani


Bila melakukan miringotomi atau parasentesis, dibuat insisi dibagian
bawah belakang membrane timpani, sesuai dengan arah serabut membrane
timpani. Di daerah ini tidak terdapat tulang pendengaran.
Cavum

tympani

merupakan

bagian

yang

terpenting

dari

auris

media,mengingat banyaknya struktur di dalamnya. Cavum tympani dapat


diumpamakan sebagai kotak dengan enam dinding. Dimana cavum tympani ini
dibagi menjadi tiga bagian yaitu epitympani, mesotympani, dan hypotympani
Batas atas cavum tympani dibentuk oleh tulang yang sangat tipis dengan
tebal kurang lebih 1 mm yaitu tegmen tympani yang merupakan batas antara
cavum tympani dan fossa cranii media. Arti klinisnya jika terdapat radang di
dalam cavum tympani kemungkinan dapat meluas ke dalam endocranium.
Batas dinding inferior cavum tympani juga dibentuk oleh tulang yang
sangat tipis dengan tebal kurang lebih 1 mm yang merupakan batas antara cavum
tympani dengan bulbus vena jugularis. Arti klinisnya apabila terjadi radang di
cavum tympani dapat meluas ke bawah sehingga menyebabkan thrombophlebitis.
Batas dinding posterior dihubungkan dengan anthrum mastoid melalui
suatu lubang dinding posterior yang disebut additus ad anthrum yang disebut
tegmen antri yang membatasi antrhum dengan fossa cranii media. Di dasar additus

ad antrhum ini, pada dinding posteriornya berjalan nervus cranialis VII pars
verticalis. Saraf ini akhirnya keluar dari os temporal melalui foramen
stylomastoideum.
Batas dinding anterior dibentuk oleh arteri carotis interna, muara tuba
eustachii, dan musculus tensor tympani.
Batas dinding medial merupakan pemisah cavum tympani dari labyrinth
yang terdapat struktur penting diantaranya canalis semisircularis pars horizontal,
canalis nervus VII pars horizontal, foramen ovale, promontorium, foramen
rotundum.
Batas dinding lateral terdiri dari dua bagian yaitu pars osseus dan
membranaceus.

Gambar 3. Cavum Tympani

Telinga dalam terdiri dari koklea (rumah siput) yang berupa dua setengah
lingkaran dan vestibuler yang terdiri dari 3 buah kanalis semisirkularis. Ujung
atau puncak koklea disebut helikotrema, menghubungkan perilimfa skala timpani
dengan skala vestibule.
Kanalis semisirkularis saling berhubungan secara tidak lengkap dan
membentuk lingkaran yang tidak lengkap. Pada irisan melintang koklea tampak
skala vestibule setelah atas, skala timpani sebelah bawah dan skala media (duktus
koklearis) diantaranya. Skala vestibuli dan skala timpani berisi perilimfa,
sedangkan skala media berisi endolimfa. Hal ini penting untuk pendengaran.
Dasar skala vestibuli disebut sebagai membrane vestibuli (reissners membrane)
sedangkan dasar skala media adalah membrane basalis. Pada membrane ini
terletak organ corti.
Pada skala media terdapat bagian yang berbentu lidah yang disebut
membrane tektoria, dan pada membrane basal melekat sel rambut dalam, sel
rambut luar dan kanalis Corti, yang membentuk organ Corti.
2.Fisiologi Pendengaran
Proses mendengar diawali dengan ditangkapnya energy bunyi oleh daun
telinga dalam bentuk gelombang yang dialirkan melalui udara atau tulang ke
koklea. Getaran tersebut menggetarkan membrane timpani diteruskan ke telinga
tengah melalui rangkaian tulang pendengaran dan perkalian perbandingan luas
membrane timpani dan tingkap lonjong. Energi getar yang telah diamplifikasi ini
akan diteruskan ke stapes yang menggerakkan tingkap lonjong sehingga perilimfa
pada skala vestibule bergerak. Getaran diteruskan melalui membrane reissner
yang mendorong endolimfa, sehingga akan menimbulkan gerak relatif antara
membrane basilaris dan membrane tektoria. Proses ini merupakan rangsang
mekanik yang menyebabkan terjadinya defleksi stereosilia sel-sel rambut,
sehingga kanal ion terbuka dan terjadi penglepasan ion bermuatan listrik dari
badan sel. Keadaan ini menimbulkan proses depolarisasi sel rambut, sehingga
melepaskan neurotransmitter ke dalam sinapsis yang akan menimbulkan potensial

aksi pada saraf auditoris, lalu dilanjutkan ke nukleus auditorius sampai ke korteks
pendengaran (area 39-40) di lobus temporalis.
3. Kelainan telinga tengah
Banyak kelainan yang dapat terjadi pada telinga tengah, salah satunya
adalah otits media. Otitis media merupakan peradangan seluruh atau sebagian
telinga tengah, tuba eustachius, antrum mastoid dan sel-sel mastoid. Otitis media
teragi atas otitis media supuratif dan otitis media non supuratif (otitis media
serosa, otitis media sekretoria, otitis media musinosa, otitis media efusi/OME).
Masing-masing golongan mempunyai bentuk yang akut maupun kronis, yaitu
otitis media supuratif akut (otitis media akut = OMA) dan otitis media supuratif
kronis (OMSK/OMP). Begitupula otitis media serosa terbagi atas otitis media
serosa akut (barotraumas = aerotitis) dan otitis media serosa kronis. Selain iitu
terdapat pula otitis media spesifik seperti otitis media tuberkulosa dan otitis media
sifilitika.

Gambar 4. Patogenesis terjadinya otitis media


OMA OME OMSK

3.1 Otitis media akut


Telinga tengah biasanya steril, meskipun terdapat mikroba di
nasofaring dan faring4,5. Secara fisiologik terdapat mekanisme pencegahan
masuknya mikroba ke dalam telinga tengah oleh silia mukosa tuba eustachius,
enzim dan antibody.
Otitis media akut (OMA) terjadi karena faktor pertahanan tubuh ini
terganggua. Sumbatan tuba eustachius merupakan factor penyebab utama dari
otitis media. Karena fungsi tuba eustachius terganggu, pencegahan invasi
kuman ke telinga tengah juga terganggu sehingga kuman masuk ke telinga
tengah dan terjadi peradangan. Dikatakan juga, bahwa pencetus terjadinya
OMA ialah infeksi saluran napas atas. Makin sering seorang anak menderita
infeksi saluran napas atas, makin besar kemungkinan terjadinya OMA. Pada
bayi terjadinya OMA di permudah oleh karena tuba eustachiusnya pendek,
lebar dan agak horizontal
3.1.1 Etiologi
Kuman penyebab utama pada OMA adalah bakteri piogenik,
seperti streptokokus hemolitikus, stafilokokus aureus, pneumokokus.
Kadang-kadang uga ditemukan hemofilus influenza, Escherichia colli,
streptokokus

anhemolitikus,

proteus

vulgaris

dan

pseudomonas

aurugenosa.
Hemofilus influenza sering ditemukan pada anak-anak di bawah 5
tahun.
3.1.2 Stadium OMA
Perubahan mukosa telinga tengah sebagai akibat infeksi dapat
dibagi atas 5 stadium yaitu:
Stadium oklusi tuba eustachius
Tanda adanya oklusi tuba eustachius adalah gambaran retraksi
membrane timpani akibat terjadinya tekanan negative di dalam telinga
tengah, akibat absorpsi udara. Kadang-kadang membrane timpani
tampak normal atau berwarna putih pucat. Efusi mungkin sudah terjadi

tetapi tidak dapat di deteksi. Stadium ini sukar dibedakan dengan otitis
media serosa yang disebabkan oleh viris atau alergi.
Stadium hiperemis (stadium pre-supurasi)
Pada stadium ini, tampak pembuluh darah yang melebar di
membrane timpani atau seluruh membrane timpani tampak hiperemis
serta edem. Secret yang telah terbentuk mungkin masih bersifat eksudat
yang serosa sehingga sukar terlihat.
Stadium Supurasi
Edema yang hebat pada mukosa telinga tengah dan hancurnya sel
epitel superficial, serta terbentuknya eksudat yang purulen di kavum
timpani menyebabkan membrane timpani menonjol (bulging) kea rah
liang telinga luar. Pada keadaan ini pasien tampak sangat sakit, nadi dan
suhu meningkat, serta rasa nyeri di teling bertambah hebat.
Apabila tekanan nanah di cavum timpani tidak berkurang, maka
terjadi iskemia akibat tekanan pada kapiler-kapiler serta timbul
tromboflebitis pada vena-vena kecil dan nekrosis mukosa dan
submukosa. Nekrosis ini pada membrane timpani terlihat sebagai daerah
yang lebih lembek dan berwarna kekuningan. Di tempat ini akan terjadi
rupture.
Bila tidak dilakukan insisi membrane timpani (meringotomi) pada
stadium ini, maka kemungkinan besar membrane timpani akan rupture
dan nanah keluar ke liang telinga luar. Dengan melakukan meringotomi,
luka insisi akan menutup kembali, sedangkan apabila terjadi rupture,
maka lubang tempat rupture (perforasi) tidak mudah menutup kembali.
Stadium perforasi
Karena beberapa sebab seperti terlambatnya pemberian antibiotika
atau virulensi kuman yang tinggi, maka dapat terjadi rupture membrane
timpani dan nanah keluar mengalir dari telinga temgah ke liang telinga
luar.
Stadium Resolusi
Bila membrane timpani tetap utuh, maka keadaan membrane
timpaniperlahan-lahan akan kembali normal. Bila sudah terjadi perforasi,
maka secret akan berkurang dan akhirnya kering. Bila daya tahan tubuh

baik atau virulensi kuman rendah, maka resolusi dapat terjadi walaupun
tanpa pengobatan. OMA berubah menjadi OMSK bila perforasi menetap
dengan secret yang terus menerus atau hilang timbul. OMA dapat
menimbulkan gejala sisa (sequel) berupa otitis media serosa bila secret
menetap di kavum timpani tanpa terjadinya perforasi.
3.1.3 Gejala klinik OMA
Gejala klinik OMA bergantung pada stadium penyakit serta umur
pasien. Pada anak yang sudah dapat bicara keluhan utama adalah rasa
nyeri di dalam telinga, suhu tubuh tinggi dan biasanya terdapat riwayat
batuk pilek sebelumnya.
Pada anak yang lebih besar atau pada orang dewasa, selain rasa
nyeri terdapat pula gangguan pendengaran berupa rasa penuh di telinga
atau rasa kurang dengar. Pada bayi dan anak kecil gejala khas OMA
ialah suhu tubuh tinggi dan dapat sampai 39,5oC (pada stadium supurasi,
anak gelisah dan sukar tidur, tiba-tiba anak menjerit waktu tidur, diare,
kejang-kejang dan kadang-kadang anak memegang telinga yang sakit.
Bila terjadi rupture membrane timpani, maka sekret mengalir ke liang
telinga, suhu turun dan anak tertidur tenang.
3.1.4 Terapi
Pengobatan bergantung pada stadium.
Stadium oklusi
pengobatan terutama bertujuan untuk membuka kembali tuba
eustachius, sehingga tekanan negative di telinga tengah hilang. Untuk itu
diberikan obat tetes hidung. HCL efedrin 0.5% dalam larutan fisiologik
(anak < 12 tahun) atau HCL efedrin 1% dalam larutan fisiologik untuk
yang berumur di atas 12 tahun dan pada orang dewasa. Sumber infeksi
harus di obati.
Stadium presupurasi
Diberikan antibiotika, obat tetes hidung dan analgetika. Antibiotik
yang dianjurkan ialah dari golongan penisislin atau ampisilin. Terapi
9

awal diberikan penisilin intramuskuler agar didapatkan konsentrasi yang


adekuat dalam darah, sehingga tidak terjadi mastoiditis terselubung,
gangguan pendengaran sebagai gejala sisa dan kekambuhan. Pemberian
antibiotic dianjurkan minimal 7 hari.
Pada anak, ampisilin diberikan dengan dosis 50-100 mg/kgBB per
hari, dibagi dalam 4 dosis atau amoksisilin 40 mg/kgBB/hari dibagi
dalam 3 dosis, atau eritromisin 40 mg/kgBB/hari.
Stadium supurasi
Diberikan antibiotic dan idealnya dilakukan meringotomi untuk
menghindari rupture membrane timpani.
Stadium perforasi
Obat cuci telinga H2O2 3% selama 3-5 hari serta antibiotika yang
adekuat. Biasanya secret akan hilang dalam 7-10 hari
Stadium resolusi
Membrane timpani berangsur normal, secret tidak ada lagi,
perforasi membrane timpani menutup. Bila tidak terjadi resolusi akan
tampak secret mengalir ke liang telinga luar melalui perforasi di
membrane timpani. Keadaan ini dapat terjadi akibat berlanjutnya edema
di mukosa telinga tengah. Pada keadaan ini atibiotika dapat dilanjutkan
sampai 3 minggu. Bila 3 minggu setelah pengobatan secret masih tetap
banyak, kemungkinan telah terjadi mastoiditis.
Bila OMA berlanjut dengan keluarnya secret dari telinga tengah
lenih dari 3 minggu, maka keadaan ini disebut otitis media supuratif
subakut. Bila perforasi menetap dan secret tetap keluar lebih dari satu
setengah bulan atau dua bulan, maka keadaan ini disebut OMSK.
3.1.5 Komplikasi
Sebelum ada antibiotik komplikasi dapat berupa abses subperiosteal sampai komplikasi yang berat (meningitis, abses otak).
Setelah ada antibiotic, semua jenis komplikasi itu biasanya didapatkan
sebagai komplikasi dari OMSK.

10

3.2 Otitis media supurasi kronik


3.2.1 Definisi
OMSK adalah stadium dari penyakit telinga tengah dimana terjadi
peradangan kronis dari telinga tengah dan mastoid dan membran timpani
tidak intak ( perforasi ) dan ditemukan sekret (otorea), purulen yang
hilang timbul. Sekret mungkin encer atau kental, bening atau berupa
nanah dan berlangsung lebih dari 2 bulan. Perforasi sentral adalah pada
pars tensa dan sekitar dari sisa membran timpani atau sekurangkurangnya pada annulus. Defek dapat ditemukan seperti pada anterior,
posterior, inferior atau subtotal. Menurut Ramalingam bahwa OMSK
adalah peradangan kronis lapisan mukoperiosteum dari middle ear cleft
sehingga menyebabkan terjadinya perubahan-perubahan patologis yang
ireversibe.
3.2.2 Etiologi
Terjadi OMSK hampir selalu dimulai dengan otitis media berulang
pada anak, jarang dimulai setelah dewasa. Faktor infeksi biasanya
berasal dari nasofaring (adenoiditis, tonsilitis, rinitis, sinusitis), mencapai
telinga tengah melalui tuba Eustachius. Fungsi tuba Eustachius yang
abnormal merupakan faktor predisposisi yang dijumpai pada anak
dengan cleft palate dan Downs syndrom. Adanya tuba patulous,
menyebabkan refluk isi nasofaring yang merupakan faktor insiden
OMSK yang tinggi di Amerika Serikat. Kelainan humoral (seperti
hipogammaglobulinemia) dan cell-mediated (seperti infeksi HIV,
sindrom kemalasan leukosit) dapat manifest sebagai sekresi telinga
kronis.
Penyebab OMSK antara lain:
1. Lingkungan
2. Genetik

11

3. Otitis media sebelumnya.


4. Infeksi
5. Infeksi saluran nafas atas
6. Autoimun
7. Alergi
8. Gangguan fungsi tuba eustachius.
Beberapa faktor-faktor yang menyebabkan perforasi membran
timpani menetap pada OMSK:
Infeksi yang menetap pada telinga tengah mastoid yang mengakibatkan
produksi sekret telinga purulen berlanjut.
Berlanjutnya obstruksi tuba eustachius yang mengurangi penutupan
spontan pada perforasi.
Beberapa perforasi yang besar mengalami penutupan spontan melalui
mekanisme migrasi epitel.
Pada pinggir perforasi dari epitel skuamous dapat mengalami
pertumbuhan yang cepat diatas sisi medial dari membran timpani.
Proses ini juga mencegah penutupan spontan dari perforasi.
Faktor-faktor yang menyebabkan penyakit infeksi telinga tengah
supuratif menjadi kronis majemuk, antara lain :
1. Gangguan fungsi tuba eustachius yang kronis atau berulang.
a. Infeksi hidung dan tenggorok yang kronis atau berulang.
b. Obstruksi anatomik tuba Eustachius parsial atau total

12

2. Perforasi membran timpani yang menetap.


3. Terjadinya metaplasia skumosa atau perubahan patologik menetap
lainya pada telinga tengah.
4. Obstruksi menetap terhadap aerasi telinga atau rongga mastoid.
5. Terdapat daerah-daerah dengan sekuester atau osteomielitis persisten
di mastoid.
6. Faktor-faktor konstitusi dasar seperti alergi, kelemahan umum atau
perubahan mekanisme pertahanan tubuh.
3.2.3 Klasifikasi OMSK
OMSK dapat dibagi atas 2 jenis, yaitu OMSK tipe aman (tipe
mukosa = tipe benigna) dan OMSK tipe bahaya (tipe tulang = tipe
maligna)4.
Berdasarkan aktifitas secret yang keluar dikenal juga OMSK aktif
dan OMSK tenang. OMSK aktif ialah OMSK dengan sekret yang keluar
dari kavum timpani secara aktif, sedangkan OMSK tenang ialah yang
keadaan kavum timpaninya terlihat basah atau kering.
Proses peradangan pada OMSK tipe aman terbatas pada mukosa
saja, dan biasanya tidak mengenai tulang. Perforasi terletak di sentral.
Umumnya OMSK tipe aman jarang menimbulkan komplikasi yang
berbahaya. Pada OMSK tipe aman tidak terdapat kolesteatoma.
Yang dimaksud OMSK tipe maligna ialah OMSK yang disertai
dengan kolesteatoma atau tipe bahaya. Perforasinya terletak marginal
atau di atik. Kadang-kadang terdapat juga kolesteatoma pada OMSK
dengan perforasi subtotal. Sebagian besar komplikasi yang berbahaya
atau fatal timbul pada OMSK tipe bahaya. Pada kasus yang lebih lanjut
dapat terlihat abses atau fistel retroaurikuler, polip atau jaringan
granulasi di liang telinga luar yang berasal dari dalam telinga tengah,

13

terlihat kolesteatoma pada telinga tengah. Sekret berbentuk nanah dan


berbau khas atau terlihat bayangan kolesteatoma pada foto rontgen
mastoid.
3.2.4 Letak perforasi
Letak perforasi di membrane timpani penting untuk menentukan
tipe atau jenis OMSK. Perforasi membrane timpani dapat ditemukan di
daerah sentral, marginal atau atik. Oleh karena itu disebut perforasi
sentral , marginal atau atik.
Pada perforasi sentral, perforasi terdapat di daerah pars tensa,
sedangkan diseluruh tepi perforasi masih ada sisa membrane timpani.
Pada perforasi marginal sebagian tepi perforasi langsung berhubungan
dengan annulus atau sulkus timpanikum,. Perforasi atik ialah perforasi
yang terletak di pars flaksida.

Perf Sentral (bulat)

Perf Sentral (Ginjal)

Perf Marginal

Perf Sentral (total)

Perf Atik

14

Gambar 5. Macam Perforasi


3.2.5 Gejala Klinis
1. Telinga Berair (Otorrhoe)
Sekret bersifat purulen atau mukoid tergantung stadium
peradangan. Pada OMSK tipe jinak, cairan yang keluar mukopus yang
tidak berbau busuk yang sering kali sebagai reaksi iritasi mukosa telinga
tengah oleh perforasi membran timpani dan infeksi. Keluarnya sekret
biasanya hilang timbul. Pada OMSK stadium inaktif tidak dijumpai
adannya sekret telinga. Pada OMSK tipe ganas unsur mukoid dan sekret
telinga tengah berkurang atau hilang karena rusaknya lapisan mukosa
secara luas. Sekret yang bercampur darah berhubungan dengan adanya
jaringan granulasi dan polip telinga dan merupakan tanda adanya
kolesteatom yang mendasarinya. Suatu sekret yang encer berair tanpa
nyeri mengarah kemungkinan tuberkulosis.

2. Gangguan Pendengaran
Biasanya dijumpai tuli konduktif namun dapat pula bersifat
campuran. Beratnya ketulian tergantung dari besar dan letak perforasi
membran timpani serta keutuhan dan mobilitas sistem pengantaran suara
ke telinga tengah. Pada OMSK tipe maligna biasanya didapat tuli
konduktif berat
3. Otalgia (Nyeri Telinga)
Pada OMSK keluhan nyeri dapat karena terbendungnya drainase
pus. Nyeri dapat berarti adanya ancaman komplikasi akibat hambatan
pengaliran sekret, terpaparnya durameter atau dinding sinus lateralis,
atau ancaman pembentukan abses otak. Nyeri merupakan tanda

15

berkembang komplikasi OMSK seperti Petrositis, subperiosteal abses


atau trombosis sinus lateralis.
4. Vertigo
Keluhan vertigo seringkali merupakan tanda telah terjadinya
fistel labirin akibat erosi dinding labirin oleh kolesteatom. Vertigo yang
timbul biasanya akibat perubahan tekanan udara yang mendadak atau
pada panderita yang sensitif keluhan vertigo dapat terjadi hanya karena
perforasi besar membran timpani yang akan menyebabkan labirin lebih
mudah terangsang oleh perbedaan suhu. Penyebaran infeksi ke dalam
labirin juga akan meyebabkan keluhan vertigo. Vertigo juga bisa terjadi
akibat komplikasi serebelum.
3.2.6 Pemeriksaan Fisik dan Penunjang
Pemeriksaan penala merupakan pemeriksaan sederhana untuk
mengetahui adanya gangguan pendengaran. Untuk mengetahui jenis dan
derajat gangguan pendengaran dapat dilakukan pemeriksaan audiometric
nada murni, audiometric tutur dan pemeriksaan BERA (brainstem
evoked response audiometry) bagi pasien atau anak yang tidak
kooperatif dengan pemeriksaan audiometric nada murni . Pemeriksaan
penunjang lain berupa foto rontgen mastoid serta kultur dan uji resistensi
kuman dari sekret telinga.
3.2.6 Terapi OMSK
Terapi untuk OMSK dapat dengan terapi konservatif ataupun terapi
operatif. Untuk OMSK tipe aman prinsip terapinya adalah konservatif
atau dengan medikamentosa. Bila sekret yang keluar terus menerus,
maka dibeikan obat pencuci telinga, berupa larutan H2O2 3% selama 3-5
hari. Setelah secret berkurang, maka terapi dilanjutkan dengan
memberikan obat tetes telinga yang mengandung antibiotika dan
kortikosteroid. Secara oral diberikan antibiotika dari golongan ampisilin
atau eritromisin sebelum hasil tes resistensi diterima.
16

Bila sekret telah kering, tetapi perforasi masih ada setelah di


observasi selama 2 bulan, maka idealnya dilakukan miringoplasti.atau
timpanoplasti. Operasi ini bertujuan untuk menghentikan infeksi secara
permanen, memperbaiki membrane timpani yang perforasi, mencegah
terjadinya komplikasi atau kerusakan pendengaran yang lebih berat,
serta memperbaiki pendengaran.
Bila terdapat sumber infeksi yang menyebabkan sekret tetap ada,
atau terjadinya infeksi berulang, maka sumber infeksi itu harus diobati
terlebih dahulu, mungkin juga perlu melakukan pembedahan, misalnya
adenoidektomi dan tonsilektomi.
Prinsip terapi OMSK tipe bahaya adalah pembedahan, yaitu
mastoidektomi. Jadi bila terdapat OMSK tipe bahaya, maka terapi yang
tepat adalah dengan melakukan mastoidektomi dengan atau tanpa
timpanoplasti. Terapi konservatif dengan medikamentosa hanyalah
merupakan terapi sementara sebelum dilakukan pembedahan. Bila
terdapat abses subperiosteal retroaurikuler, maka insisi abses sebaiknya
dilakukan tersendiri sebelum mastoidektomi.
Terapi operatif pada OMSK
Jenis operasi mastoid yang dilakukan tergantung pada luasnya
infeksi atau kolesteatoma,sarana yang tersedia serta pengalaman
operator. Kadang-kadang dilakukan kombinasi.
1.mastoidektomi sederhana
Dilakukan pada OMSK tipe aman yang dengan pengobatan
konservatif tidak sembuh. Dengan tindakan operasi ini dilakukan
pembersihan ruang mastoid dari jaringan patologik. Tujuannnya ialah
supaya infeksi tenang dan telinga tidak berair lagi. Pada operasi ini
fungsi pendengaran tidak diperbaiki.
2.mastoidektomi radikal

17

Operasi ini dilakukan pada OMSK bahaya dengan infeksi atau


kolesteatoma yang sudah meluas. Pada operasi ini rongga mastoid dan
kavum timpani dibersihkan dari semua jaringan patologik. Dinding batas
antara liang telinga luar dan telinga tengah dengan rongga mastoid
diruntuhkan sehingga ketiga daerah anatomi tersebut menjadi satu
ruangan. Tujuan operasi ini ialah untuk membuang semua jaringan
patologik dan mencegah komplikasi ke intrakranial. Fungsi pendengaran
tidak diperbaiki.
Kerugian operasi ini adalah pasien tidak diperbolehkan berenang
seumur hidupnya. Pasien harus datang dengan teratur untuk kontrol,
supaya tidak terjadi infeksi kembali. Pendengaran berkurang sekali,
sehingga dapat menghambat pendidikan atau karier pasien.
Modifikasi operasi ini ialah dengan memasang tandur (draft) pada
rongga operasi serta membuat meatoplasti yang lebar sehingga rongga
operasi kering permanen, tetapi terdapat cacat anatomi yaitu meatus
liang telinga luar jadi lebar.
3.mastoidektomi radikal dengan modifikasi (operasi bondy)
Operasi ini dilakukan pada OMSK dengan kolesteatoma di daerah
atik, tetapi belum merusak kavum timpani. Seluruh nbrongga mastoid
dibersihkan dan dinding posterior liang telinga direndahkan.
Tujuan operasi ialah untuk membuang semua jaringan patologik
dari rongga mastoid, dan mempertahankan pendengaran yang masih ada.
4.miringoplasti
Operasi ini merupakan jenis timpanoplasti yang paling ringan,
dikenal juga dengan nama timpanoplasti tipe 1. Rekonstruksi hanya
dilakukan pada membran timpani.
Tujuan operasi ialah untuk memcegah berulangnya infeksi telinga
tengah pada OMSK tipe aman dengan perforasi yang menetap.

18

Operasi ini dilakukan pada OMSK tipe aman yang sudah tenang.
Dengan ketulian ringan yang hanya disebabkan oleh perforasi membran
timpani.
5.Timpanoplasti
Operasi ini dikerjakan pada OMSK tipe aman dengan kerusakan
yang lebih berat atau OMSK tipe aman yang tidak bisa ditenangkan
dengan pengobatan medikamentosa. Tujuan operasi ialah untuk
mmenyembuhkan penyakit serta memperbaiki pendengaran.
Pada operasi ini selain rekonstruksi membran timpani seringkali
harus dilakukan juga rekonstruksi tulang pendengaran. Berdasarkan
bentuk rekonstruksi tulang pendengaran yang dilakukan maka dikenal
istilah timpanoplasti tipe 2,3,5.
Sebelum rekonstruksi dikerjakan lebih dahulu dilakukan eksplorasi
kavum timpani dengan atau tanpa mastoidektomi, untuk membersihkan
jaringan patologis. Tidak jarang pula operasi ini terpaksa dilakukan dua
tahap dengan jarak waktu 6 s/d 12 bulan.
6.timpanoplasti

dengan

pendekatan

ganda

(Combain

approach

tympanoplasty)
Operasi ini merupakan teknik operasi timpanoplasti yang
dikerjakan pada kasus OMSK tipe bahaya atau OMSK tipe aman dengan
jaringan granulasi yang luas. Tujuan operasi ini untuk menyembuhkan
penyakit serta memperbaiki pendengaran tanpa melakukan teknik
mastoidektomi radikal )tanpa meruntuhkan dinding posterior liang
telinga).
Membersihkan kolesteatoma dan jaringan granulasi di kavum
timpani, dikerjakan melalui dua jalan (combain approach) yaitu melalui
liang telinga dan rongga mastoid dengan melakukan timpanotomi
posterior. Teknik operasi ini pada OMSK tipe bahaya belum disepakati

19

oleh para ahli, oleh karena sering terjadi kambuhnya kolesteatoma


kembali.
7.Timpanomastoidektomi
Mastoidektomi sederhana (simple mastoidectomy) adalah tindakan
membuka korteks mastoid dari arah permukaan luarnya, membuang
jaringan patologis seperti tulang yang nekrotik atau jaringan lunak serta
jaringan granulasi.
Ruang lingkup
Terdapat OMSK dengan perforasi membran timpani dan riwayat
keluarnya sekret dari telinga (otore) lebih dari 2 bulan, baik terus
menerus atau hilang timbul. Juga dapat dilakukan pada eksplorasi kasus
mastoiditis koalesen yang tidak memberikan respons baik dengan terapi
knservatif.

DAFTAR PUSTAKA

1 www.mediabistro.com. Diakses tanggal 25 Juni 2015


Soetirto, indro, dkk. 2007. Gangguan Pendengaran (Tuli). Dalam : Buku Ajar Ilmu
Kesehatan Telinga Hidung Tenggorok Kepala dan Leher. Edisi keenam.

Jakarta : FKUI
Liston, Stephen.L, dkk. 1997. Embriologi, Anatomi dan Fisiologi Telinga. Dalam :

Boies Buku Ajar Penyakit THT. Edisi keenam. Jakarta : EGC


Djaafar, Zainul.A, dkk. 2007. Kelainan Telinga Tengah. Dalam : Buku Ajar Ilmu
Kesehatan Telinga Hidung Tenggorok Kepala dan Leher. Edisi keenam.

Jakarta : FKUI
Paparella, Michael. M, dkk. 1997. Penyakit Telinga Tengah dan Mastoid. Dalam :
Boies Buku Ajar Penyakit THT. Edisi keenam. Jakarta : EGC

20

7
8
9
10

Helmi, dkk. 2007. Komplikasi otitis media supuratif kronis dan mastoiditis.
Dalam : Buku Ajar Ilmu Kesehatan Telinga Hidung Tenggorok Kepala dan
Leher. Edisi keenam. Jakarta: FKUI
Berman S. Otitis media ini developing countries. Pediatrics. July 2006. Diakses
dari : www.pediatrics.org
Thapa N, Shirastav RP. 2004. Intracranial complication of chronic suppuratif otitis
media, attico-antral type: experience at TUTH. J Neuroscience. Diakses
dari : www.jneuro.com
Miura MS, Krumennauer RC, Neto JFL. 2005. Intracranial complication of
chronic suppuratif otitis media in children. Brazillian Journal of
Otorhinolaringology. Diakses dari: www.wordpress.com
Kolegium Ilmu Kesehatan THT bedah KL. 2008. Otitis Media. Dalam: Buku
Acuan Sub Bagian Otologi. Jakarta: Kolegium Ilmu Kesehatan THT bedah
KL

21

You might also like