You are on page 1of 5

LAPORAN KEGIATAN PROMOSI KESEHATAN

KESEHATAN REPRODUKSI
SMA HARAPAN BANGSA SAMALANTAN
28 Juli 2015

oleh :
dr. Indah Mahfuzhah

PUSKESMAS RAWAT INAP SAMALANTAN


KABUPATEN BENGKAYANG

2015

A. Latar Belakang Permasalahan


Saat ini kesehatan reproduksi masih merupakan masalah kesehatan
masyarakat yang cukup besar skalanya di Indonesia. Hal ini dapat dilihat
dari data dan fakta pada beberapa komponen kesehatan reproduksi, salah
satunya adalah masalah kesehatan reproduksi pada remaja. Masalah
remaja (usia >10-1,9 tahun) merupakan masalah yang perlu diperhatikan
dalam pembangunan nasional di Indonesia. Masalah remaja terjadi karena
mereka tidak dipersiapkan mengenai pengetahuan tentang aspek yang
berhubungan dengan masalah peralihan dari masa anak ke dewasa.
Masalah kesehatan remaja mencakup aspek fisik biologis, mental,
dan sosial. Perubahan fisik yang pesat dan perubahan endokrin/hormonal
yang sangat dramatik merupakan pemicu masalah kesehatan remaja serius
karena timbuhnya dorongan motivasi seksual yang menjadikan remaja
rawan terhadap penyakit dan masalah kesehatan reproduksi, kehamilan
remaja dengan segala konsekuensinya yaitu: hubungan seks pranikah,
aborsi, PMS & RIV-AIDS serta narkotika.
Permasalahan remaja seringkali berakar dari kurangnya informasi
dan pemahaman serta kesadaran untuk mencapai sehat secara reproduksi.
Di sisi lain, remaja sendiri mengalami perubahan fisik yang cepat. Akses
untuk mendapatkan informasi bagi remaja banyak yang tertutup. Dengan
memperluas akses informasi tentang kesehatan reproduksi remaja yang
benar dan jujur bagi remaja akan membuat remaja makin sadar terhadap
tanggung jawab perilaku reproduksinya.
Dengan makin banyaknya persoalan kesehatan reproduksi remaja
maka dilakukan penyuluhan ini. Berdasarkan uraian mengenai kesehatan
reproduksi di atas, maka penulis bermaksud melaporkan hasil penyuluhan
mengenai kesehatan reproduksi remaja di SMA Harapan Bangsa
Samalantan.

1. Maksud
Laporan ini ditujukan untuk mendeskripsikan kegiatan penyuluhan
yang dilakukan di SMA Harapan Bangsa Samalantan.
2. Tujuan
Melakukan penyuluhan mengenai kesehatan reproduksi remaja.

B. Perencanaan dan Pemilihan Intervensi


Penyuluhan dilakukan dengan bahasan mengenai pengertian
kesehatan reproduksi, bagaimana cara menjaga kesehatan reproduksi,
pubertas, kehamilan, aborsi, dan infeksi menular seksual.

C. Permasalahan
Kurangnya pengetahuan pada anak usia sekolah tentang kesehatan
reproduksi.

D. Pelaksanaan :
Telah dilakukan kegiatan di SMA Harapan Bangsa Samalantan
Tempat

: SMA Harapan Bangsa Samalantan

Waktu

: 28 Juli 2015

Pelaksana

: dr. Indah Mahfuzhah

Jumlah Peserta

: 78 orang

E. Monitoring dan Evaluasi


Kegiatan Promosi kesehatan melalui penyuluhan di SMA Harapan
Bangsa Samalantan dilakukan pada tanggal 28 Juli 2015. Penyuluhan
diikuti oleh siswa kelas X SMA Harapan Bangsa Samalantan yang

berjumlah 78 orang. Penyuluhan dimulai pukul 13.00 sampai dengan


pukul 14.15. Penyuluhan ini dilakukan dalam rangka MOS (Masa
Orientasi Sekolah). Seluruh siswa diberikan informasi mengenai
pengertian kesehatan reproduksi, bagaimana cara menjaga kesehatan
reproduksi, pubertas, kehamilan, aborsi, dan infeksi menular seksual.
Seluruh siswa tampak antusias dan berdiskusi dengan baik. Namun,
pengetahuan siswa mengenai kesehatan reproduksi masih kurang dan
dengan adanya waktu untuk tanya jawab, semua jawaban pertanyaan dapat
dipahami. Para siswa mengerti dengan penyuluhan yang disampaikan dan
mendapat informasi baru mengenai kesehatan reproduksi. Selain itu,
dilakukan pula penyuluhan mengenai bahaya seks bebas terhadap remaja.
Oleh karena pengetahuan siswa yang masih terbatas mengenai
kesehatan reproduksi, maka diperlukan penyuluhan lebih lanjut mengenai
jenis-jenis penyakit menular seksual pada anak usia sekolah dan
HIV/AIDS. Selain itu, penyuluhan mengenai kesehatan reproduksi
sebaiknya rutin dilakukan saat anak sekolah memasuki jenjang SMA.

Samalantan, 28 Juli 2015


Peserta

dr. Indah Mahfuzhah

Pendamping

dr. Ivo Ariandi


NIP : 1990 0321 2014 02 1003

LAPORAN KEGIATAN
Nama Peserta

dr. Indah Mahfuzhah

Tanda tangan:

Nama Pendamping

dr. Ivo Ariandi

Tanda tangan:

Nama Wahana
Tujuan Pelaksanaan

Puskesmas Samalantan
Melakukan penyuluhan mengenai kesehatan reproduksi

Hari/Tanggal
Waktu
Tempat
Jumlah Peserta

remaja
28 Juli 2015
13.00 14. 15 WIB
SMA Harapan Bangsa Samalantan
78 Orang

You might also like