You are on page 1of 2

PEMBUATAN APLIKASI WEBSITE E-COMMERCE

TOKO KOMPUTER ONLINE

MENGGUNAKAN CMS JOOMLA!

NPM : 31106832

Nama : MIFTAHUDIN

Pembimbing : Irwan Bastian S.Kom, MMSI

Tahun Sidang : 2009

Subjek : Website, E-Commerce, Open Sour,

Judul
PEMBUATAN APLIKASI WEBSITE E-COMMERCE
TOKO KOMPUTER ONLINE MENGGUNAKAN CMS JOOMLA!

Abstraksi
Kemajuan teknologi yang sangat pesat dalam beberapa waktu belakangan
ini, telah banyak bermanfaat dalam kehidupan manusia. Salah satunya adalah
kemajuan teknologi dibidang komunikasi dan informasi yaitu internet. Dalam
dunia bisnis, internet digunakan sebagai alat penghubung yang praktis untuk
komunikasi antara perusahaan dengan pelanggan atau antara penjual dan
pembeli,tanpa harus memikirkan waktu dan lokasi. Sekarang ini banyak situs –
situs yang melakukan penjualan barang dan jasa lewat internet. Di program ini,
penulis menggunakan software open source CMS Joomla! Versi 1.5.10. Dengan
menggunakan Joomla!, sebuah website dapat dengan mudah dibuat tanpa harus
membuat code source ataupun syntax-syntax lainnya yang biasa digunakan dalam
pembuatan website pada umumnya.
Di website ini, penulis memberikan kemudahan bagi user untuk
mengakses informasi seputar produk yang penulis buat dengan tampilan halaman
web yang sederhana dan menarik dengan adanya navigasi serta gambar-gambar
produk yang ditawarkan sehingga memudahkan para pengunjung memilih produk
yang diinginkan.
Tujuan website yang penulis buat adalah untuk membantu para konsumen
mendapatkan informasi mengenai produk aksesoris komputer yang ditawarkan,
Pemesanan di lakukan dengan dua cara yaitu melalui telepon langsung atau
mendaftar terlebih dahulu dengan mengisi form pendaftaran dan kemudian akan
dikirim ke alamat email admin. Pembayaran dapat dilakukan dengan cara transfer
lewat ATM Bank tertentu.
Daftar Pustaka (2002-2009)

You might also like