You are on page 1of 1

Anatomi

Rongga thoraks atau cavitas thoracis terbagi menjadi tiga ruangan yaitu dua rongga pleura dan
sebuah rongga mediastinum. Paru-paru dan pleura mengisi sebagian besar rongga thoraks dengan
jantung diantaranya. (buku anatomi hitam hal 209-210)

Saluran napas bagian atas mempunyai Iungsi utama sebagai penghantar udara dari dan ke
alveolus sebagai tempat pertukaran udara yang sebenarnya. Trachea, (dari bahasa latin trachia,
'pipa udara) dimulai dari laring dan memanjang hingga /- 12 cm hingga percabangan trachea.
Selanjutnya trachea bercabang menjadi main bronchus. Main bronchus dari masing-masing
paru-paru bercabang lagi menjadi lobar dan segmental bronchi. Paru kanan mempunyai 3 lobus
yaitu lobus atas, tengah, dan bawah. Paru kiri mempunyai 2 lobus yaitu lobus atas (termasuk
lingula) dan lobus bawah.
Tiap paru-paru masing-masing mempunyai membran serosa berlapis dua yang disebut pleura
(dari bahasa latin, berarti rusuk). Pleura terdiri dari 2 lapisan penyusun, lapisan viscera (dari
bahsa latin, viscus, 'bagian dalam tubuh) dan lapisan parietal (dari bahasa latin, yang berarti
dinding). Pleura parietalis merupakan selaput tipis dari membrana serosa yang melapisi rongga
pleura. Pleura parietalis dibagi menjadi pars costalis yang melapisi permukaan dalam dinding
thorax, pars mediastinalis yang membungkus mediastinum dan sisi rongga pericardium, pars
diaphragmatica yang melapisi permukaan atas dari diaphragma. Sedangkan pleura visceralis
membungkus paru-paru dan melekat erat pada permukaannya. Permukaan pleura ini tipis dan
halus sehingga mudah bergeser dengan pleura parietalis.(buku hitam anatomi hal 210&213)
Lobus dari paru-paru dipisahkan oleh invaginasi dari pleura visceral, yang disebut Iissura. Paru-
paru kanan mempunyai dua Iissura, Iisurra mayor yang memisahkan lobus superior dan lobus
medial, dan Iissura minor yang memisahkan lobus medial dan lobus inIerior. Sedangkan paru-
paru kiri hanyaa mempunyai satu Iissura, yaitu Iissura mayor yang memisahkan lobus superior
dan lobus inIerior. Lobus kemudian dibagi lagi menjadi segmen, dimana setiap segmen terdapat
bronchi segmentalis dan arteri serta vena segmentalis. (essential radiology yg warna kuning)

You might also like