You are on page 1of 1

Pengantar Struktur Aljabar

Sistem matematika dapat terdiri dari : 1. satu atau beberapa himpunan 2. satu atau beberapa operasi yang bekerja pada himpunan di atas 3. operasi-operasi di atas memenuhi ketentuan-ketentuan atau aksioma tertentu. Dari ketiga hal di atas berakibat : 1. Struktur aljabar dengan satu himpunan dan satu operasi : Grup, semigrup, monoid, groupid, dan lain-lain. 2. Struktur aljabar dengan satu himpunan dan lebih dari satu operasi : Ring (gelanggang), field (lapangan), daerah integral, daerah faktorisasi tunggal, daerah euklid, dan lain-lain. 3. Struktur aljabar dengan dua himpunan dan beberapa operasi : Ruang vektor, modul (module), aljabar, dan lain-lain. Selain uraian yang sudah disusun sesuai pokok bahasan, anda dapat memperoleh informasi lanjut dari internet berdasarkan sumber (alamat) yang sudah dicantumkan dalam setiap pokok bahasan. Selanjutnya, anda dapat memperdalam materi dengan mengerjakan soal latihan yang diberikan.

You might also like