You are on page 1of 2

anatomi kelenjar limfe

Sistem Limfatik terdiri atas: pembuluh limfe, nodus limfatik, organ limfatik, nodul limfatik
dan sel limfatik.
1. pembuluh limfe:
-

kapiler limfe, berada di sepanjang jaringan kapiler kecuali sumsum tulang merah
dan sistem saraf pusat. Ukurannya lebih besar dan tidak beraturan dibanding
kapilar darah, tapi sturktur dasarnya sama.

trunkus limfatikus: muara pembuluh limfe, terdiri atas: trunkus yugularis (dari
kepala dan leher), trunkus subclavia (dari exterminitas superior, glandula mama,
dinding thorax superficialis), trunkus Bronchomediastinalis (dari struktur thorax
bagian dalam), trunkus Intestinalis (struktur abdomen), trunkus Lumbalis (dari
extremitas inferior, dinding abdomino perlvic dan organ perlvis)

duktus limfatikus : muara trunkus limfatikus, terdiri atas:


i.

duktus limfatikus dextra: bermuara pada pertemuan vena jugularis interna


dan vena subclavia kanan. duktus ini mendapat aliran limfe dari sisi kanan
kepala dan leher serta lengan kanan.

ii.

duktus thoracicus: mengumpulkan cairan dari seluruh tubuh, kecuali


kuadran kanan atas. duktus ini memasuki vena subclavia kiri pada sisi
pertemuan vena tersebut dengan vena jugularis interna. duktus ini berasal
dari sterna chyli yang menyerupai kantong terdilatasi pada regio lumbar
rongga abdomen. sisterna chyli adalah duktus pengumpul untuk semua
limfatik yang berasal dari hati, usus, pelvis dan tungkai bawah.

Nodul limfatik
Kelompok sel limfatik yang diselubungi oleh matrix extra celluler. Bagian tengah
disebut pusat benih (germinal center) yang berisi proliferasi limfosit B dan
makrofag. Limfosit T terdapat diluar pusat benih. Berfungsi menyaring dan
membunuh antigen.
Malt (Mucosa-Associated Lymphatic Tissue): Kumpulan Nodul Limfatik yang
terdapat dilamina propria mucosa tractus gastrointestinalis, respiratorius genitalis
dan urinarius. Sangat banyak di ileum, yang disebut peyer patches.
Tonsil: Merupakan kelompok sel limfatik dan matrix extra seluler yang
dibungkus oleh capsul jaringan pemyambung, tetapi tidak lengkap, terdiri atas:
bagian tengah (germinal center) dan Crypti. Berada dipharyngeal : tonsil

pharyngeal (posterior naso pharynx), tonsil palatine (posteo lateral cavum oral),
tonsil lingualis (sepanjang 1/3 posterior lidah)
-

Organ Limfatik
thymus: di mediastinum anterior berupa 2 lobus.
limpa: di quadran atas kiri abdomen, di inferior diaphragma yang memanjang dari
iga 9 11. Bagian posterolateral disebut permukaan diaphragmatic dan bagian
antero medeoial berisi hillus dimana arteri, vena dan nervus yang keluar masuk.
Limpa disuplai oleh Arteri Splenicus.

Nodus limfe

Tersusun dari saluran-saluran sejumlah pembuluh limfe. Berbentukoval atau


menyerupai buncis yang berukuran anatar 1mm-20mm. Lokasi beberapa nodus limfe
berdasarkan kepentingan klinis:
a. nodus submaksilaris: bagian dasar mulut
b. nodus serviks: pada leher di sepanjang otot sternokleidomastoid
c. nodus supratroklear: di atas lekukan siku
d. nodus aksilaris: terakumulasi jauh di dalam lengan bawah dan regio dada atas
e. nodus inguinal: di lipat paha

You might also like