You are on page 1of 1

PROPOSAL KEGIATAN FAMILY GATHERING

A. LATAR BELAKANG
Keberlangsungan suatu perusahaan sangat dipengaruhi oleh kinerja karyawannya (SDM),
maka dari itu perusahaan harus dapat memberikan hal-hal yang dapat meningkatkan serta
mendorong kinerja karyawannya tersebut. Kesuksesan sebuah perusahaan dalam mendorong
kinerja karyawannya dapat dipengaruhi oleh beberapa hal:
1. Perilaku penyelesaian tugas, yaitu kemampuan SDM dalam menyelesaikan tugas sesuai
dngan target dan standar yang ditetapkan, tugas perusahaan adalah memberikan
pelatihan pembinaan dan regulasi.
2. Prilaku sosial, yaitu kemampuan perusahaan membangun hubungan social di antara
karyawan sehingga terjalin hubungan kerja yang harmonis, kenyamanan kerja dan
existensi karyawan sebagai makhluk social
Perilaku sosial memang tidak ada hubungan langsung dengan tugas tugas pekerjaan, tetapi
jika hal ini tidak diperhatikan akan sangat mempengaruhi kinerja karyawan, suasana kerja yang
harmonis, hubungan antara karyawan terbukti mempengaruhi kinerja karyawan. Sehingga
sangat penting bagi perusahaan melakukan kegiatan-kegiatan yang berhubungan dengan
membangun perilaku sosial karyawan.
Membangun prilaku sosial biasanya dilaukan dengan mengadakan kegiatan kebersamaan,
permainan, hiburan, outbond, dan aktifitas-aktivitas lainnya yang bersifat informal seperti
FAMILY GATHRING sebagai wahana perusahaan dalam membangun hubungan sosialnya.

B. TUJUAN KEGIATAN
Adapun tujuan dari kegiatan family gathering ini adalah
1. Meningkatkan komunikasi internal
2. Memupuk keakraban
3. Memupuk rasa kepeminpinan
4. Menghilangkan konflik dan stress dalam team
5. Bersenang senang bersama

You might also like