You are on page 1of 1

A.

PENDAHULUAN
Rumah sakit merupakan suatu institusi pelayanan jasa yang mengedepankan kepuasan dan
keamanan serta membutuhkan tindakan yang cepat dan tepat.Dalam menyongsong era pasar
global, rumah sakit dituntut dapat melakukan pengelolaan manajemen yang profesional dalam
menghadapi persaingan industri pelayanan kesehatan yang makin ketat serta memerlukan upaya
dalam rangka memenuhi tuntutan pelayanan bidang kesehatan.
RSU Ganesha adalah rumah sakit swasta berada diwilayah Kecamatan Sukawati yang
berlokasi di Desa Celuk, Sukawati, Gianyar dengan luas areal tanah 4200 m2. Didirikan pada
tanggal 16 Desember 2004 dengan nama RSIA Ganesha, dimana pada saat itu bernaung dibawah
Yayasan Ganesha Husadha, kemudian pada tanggal 3 Maret 2008 berubah menjadi PT. Surya
Ganesha. Dan sejak tanggal 23 Maret 2010 berubah status dari Rumah Sakit Ibu dan Anak
Ganesha menjadi Rumah Sakit Umum Ganesha dengan kapasitas tempat tidur sebanyak 50 buah.
Sejak bulan Mei tahun 2012 RSU Ganesha ditetapkan menjadi rumah sakit kelas C dengan
kapasitas 86 tempat tidur. Pada tahun 2012 RSU Ganesha sudah mulai melayani pasien
Jamkesmas dan Jampersal, melayani pasien ASKESsejak tahun 2013 yang kemudian berubah
menjadi BPJS di awal tahun 2014. Diawal tahun 2013 Rumah Sakit Ganesha ikut bergabung
dalam jejaring pelayanan JKBM.
Rumah Sakit sebagai organisasi akan menghasilkan kinerja yang optimal apabila memiliki
strategi, visi, misi dan budaya yang menunjang kinerja organisasinya. Dalam lingkungan
kehidupan individu sehari-hari tidak akan terlepas dari ikatan budaya yang tercipta dalam
interaksinya baik itu berupa asumsi-asumsi maupun nilai-nilai yang berkembang. Budaya
organisasi menitikberatkan pada asumsi-asumsi dan nilai-nilai yang disadari atau tidak disadari
yang mampu mengikatkepaduan suatu organisasi, menciptakan keseragaman berperilaku atau
bertindak yang menunjang kinerja organisasi.

You might also like