You are on page 1of 4

PEMERINTAH KABUPATEN LOMBOK TENGAH

DINAS KESEHATAN
UPT PUSKESMAS MANTANG
Jl. Raya Mantang Kec. Batukliang. Kab. Lombok Tengah
Email : puskesmas_mantang@gmail.com Kode Pos 83552

SURAT KEPUTUSAN
KEPALA UPTD PUSKESMAS MANTANG
NOMOR : ///PKM-MTG/II/ 2017

TENTANG

KEWAJIBAN TENAGA KLINIS DALAM PENINGKATAN MUTU KLINIS DAN


KESELAMATAN PASIEN DI UPTD PUSKESMAS MANTANG

DENGAN RAHMAT TUHAN YANG MAHA ESA


KEPALA UPTD PUSKESMAS MANTANG

Menimbang :

a. bahwa dalam upaya meningkatkan mutu klinis dan keselamatan pasien


puskesmas, perlu disusun kewajiban tenaga klinis dalam peningkatan mutu klinis
dan keselamatan pasien;
b. bahwa sehubungan dengan butir a tersebut diatas maka perlu menetapkan Surat
Keputusan Kepala UPTD Puskesmas Mantang tentang kewajiban tenaga klinis
dalam peningkatan mutu klinis dan keselamatan pasien;
Mengingat :
1. Undang-Undang Nomor 23 Tahun 1992 tentang kesehatan (Lembaran Negara
Tahun 1992 Nomor 100, tambahan lembaran Negara nomor 3495);
2. Undang-Undang Nomor 29 Tahun 2004 tentang praktir kedokteran (Lembaran
Negara tahun 2004 nomor 116, tambahan lembaran Negara nomor 4431)
3. Peraturan pemerintah nomor 32 tahun 1996 tentang tenaga kesehatan (Lembaran
Negara tahun 1996 nomor 49, tambahan lembaran Negara 3637);
4. Peraturan menteri kesehatan nomor 159.b/Menkes/Per/II/1998 tentang rumah
sakit;
5. Keputusan menteri kesehatan republik Indonesia nomor
1333/Menkes/SK/XII/1999 tentang standar pelayanan rumah sakit.

M E M U T U S K A N:
MENETAPKAN : KEPUTUSAN KEPALA UPTD PUSKESMAS MANTANG TENTANG
KEWAJIBAN TENAGA KLINIS DALAM PENINGKATAN MUTU KLINIS
DAN KESELAMATAN PASIEN DI UPTD PUSKESMAS MANTANG
Kesatu :
Bahwa ketetapan mengenai Kewajiban Tenaga Klinis dalam Peningkatan
Mutu Klinis dan Keselamatan Pasien tertuangdalam lampiran surat
keputusan ini yang merupakan bagian yang tidak terpisahkan dari Surat
Keputusan ini.

Kedua : Keputusan ini berlaku sejak tanggal ditetapkan dan apabila dikemudian hari
terdapat kekeliruan dalam penetapannya, maka akan diadakan pembetulan
sebagaimana mestinya

Ditetapkan : di Mantang
Pada tanggal : 03 Februari 2017
Kepala UPTD Puskesmas Mantang
Kab. Lombok Tengah

NURIDAN
Lampiran : Keputusan Kepala UPTD Puskesmas Mantang
Nomor : //SK/ PKM-MTG/II/2017
Tanggal : 03 Februari 2017
Tentang : Kewajiban Tenaga Klinis Dalam Peningkatan Mutu Klinis Dan Keselamatan
Pasien Di UPTD Puskesmas Mantang

KEWAJIBAN TENAGA KLINIS DALAM PENINGKATAN MUTU KLINIS


DAN KESELAMATAN PASIEN

1. Mutu pelayanan kesehatan merupakan tingkat dimana pelayanan kesehatan untuk individu
maupun populasi mampu menghasilkan outcome pelayanan sesuai dengan yang diharapkan
dan konsisten dengan pengetahuan professional terkini
2. Kewajiban tenaga klinis yang berlaku di Puskesmas Mantang adalah sebagai berikut:
a. Tenaga klinis wajib menghormati hak-hak pasien
b. Tenaga klinis menyimpan rahasia pasien sesuai dengan peraturan perundang-undangan
yang berlaku
c. Tenaga klinis wajib memberikan informasi kepada pasien/keluarga yang sesuai batas
kewenangan perawat
d. Meminta persetujuan setiap tindakan yang akan dilakukan oleh perawat sesuai dengan
kondisi pasien baik secara tertulis maupun lisan
e. Mencatat semua tindakan keperawatan (dokumentasi asuhan keperawatan) secara
kondisi pasien baik secara tertulis maupun lisan
f. Meningkatkan pengetahun darurat yang mengancam jiwa pasien sesuai batas
kewenangan dan SOP
g. Melaksanakan program pemerintah dalam meningkatkan derajat kesehatan masyarakat
h. Menjaga hubungan kerja yang baik antara sesama perawat maupun anggota tim
kesehatan lain

Ditetapkan di: Mantang


Pada tanggal : 03 Februari 2017
Kepala UPTD Puskesmas Mantang
NURIDAN,S.Kep
NIP. 19671231 199001 1 016

You might also like