You are on page 1of 3

PEMERINTAH KABUPATEN SITUBONDO

DINAS KESEHATAN
UPTD PUSKESMAS BANYUPUTIH
Jl. KH. Syamsuri no 03 Sumberwaru Telp. (0338) 454769 E-Mail: uptdpuskesmasbanyuputih@yahoo.co.id
BANYUPUTIH-SITUBONDO 68374

KEPUTUSAN KEPALA UPTD PUSKESMAS BANYUPUTIH


Nomor : 440/ /431.201.7.1.17/2017

TENTANG
KEBIJAKAN MUTU DAN TATA NILAI
DENGAN RAHMAT TUHAN YANG MAHA ESA
UPTD PUSKESMAS BANYUPUTIH

KEPALA UPTD PUSKESMAS BANYUPUTIH,

Menimbang : a. bahwa pasien mempunyai hak untuk memperoleh


pelayanan yang bermutu dan aman;
b. bahwa dalam upaya meningkatkan mutu pelayanan dan
keselamatan pasien di UPTD Puskesmas Banyuputih
perlu disusun kebijakan mutu dan tata nilai.

Mengingat : 1. Undang-Undang Republik Indonesia Nomor 36 Tahun


2009 tentang Kesehatan (Lembaran Negara Republik
Indonesia Tahun 2009 Nomor 144, Tambahan Lembaran
Negara Republik Indonesia Nomor 5063);
2. Peraturan Bupati Situbondo No.22 tahun 2014
tentang Peraturan Bupati Situbondo Nomor 60 Tahun
2012 tentang Pedoman Percepatan Penerapan Standart
Pelayanan minimal Pemerintah Kabupaten Situbondo;
3. Keputusan Menteri Kesehatan Republik Indonesia
Nomor 128 tahun 2004, tentang Puskesmas;
4. Keputusan Menteri Kesehatan Republik Indonesia
Nomor 1457/MENKES/SK/X/2003 tentang Standar
Pelayanan Minimal Bidang Kesehatan di
Kabupaten/Kota.

MEMUTUSKAN :

Menetapkan : KEPUTUSAN KEPALA UPTD PUSKESMAS BANYUPUTIH


TENTANG KEBIJAKAN MUTU DAN TATA NILAI UPTD
PUSKESMAS BANYUPUTIH

KESATU : Kebijakan mutu dan tata nilai UPTD Puskesmas


Banyuputih sebagaimana tercantum dalam Lampiran
merupakan bagian yang tidak terpisahkan dari surat
keputusan ini

KEDUA : Surat keputusan ini berlaku sejak tanggal ditetapkan


dengan ketentuan apabila dikemudian hari terdapat
perubahan akan diadakan perbaikan sebagaimana
mestinya.
Ditetapkan di : Banyuputih
pada tanggal :
KEPALA UPTD PUSKESMAS BANYUPUTIH

H. Muhed, SKM, Msi


Penata TK. I
NIP. 19680805 199403 1 008

SALINAN Keputusan ini disampaikan kepada Yth :


1. Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Situbondo;
2. Yang bersangkutan;
3. A r s i p.
Lampiran I : Surat Keputusan Kepala UPTD
Puskemas Banyuputih
Nomor :
Tanggal :

KEBIJAKAN MUTU
UPTD PUSKESMAS BANYUPUTIH

1. Kepala Puskesmas dan seluruh penanggung jawab UKP dan penanggung


jawab UKM wajib berpartisipasi dalam program mutu dan keselamatan
pasien mulai dari perencanaan, pelaksanaan, monitoring dan evaluasi.
2. Para pimpinan wajib melakukan kolaborasi dalam pelaksanaan Program
mutu dan keselamatan pasien yang diselenggarakan di seluruh jajaran
puskesmas.
3. Perencanaan mutu disusun oleh seluruh jajaran UPTD Puskesmas
Banyuputih dengan pendekatan multidisiplin, dan dikoordinasikan oleh
Wakil Manajemen Mutu.

TATA NILAI
UPTD PUSKESMAS BANYUPUTIH

1. Sopan Santun;
Sopan Santun adalah bertingkah laku sesuai dengan cara yang diterima
dan dihargai oleh lingkungan sosial menunjukkan rasa
hormat,kepedulian dan perhatian kepada orang lain.
2. Disiplin;
Disiplin adalah taat pada hukum yang berlaku.
3. Profesional;
Komitmen para anggota suatu profesi untuk meningkatkan
kemampuannya secara terus menerus.
4. Ikhlas.
Melalui niat yang baik akan muncul ketulusan hati sehingga tidak ada
satu pekerjaanpun yang dirasakan menjadi beban.

KEPALA UPTD PUSKESMAS BANYUPUTIH

H. Muhed, SKM, Msi


Penata TK. I
NIP. 19680805 199403 1 008

You might also like