You are on page 1of 4

iii

ABSTRAK

Fraktur adalah terputusnya kontinuitas jaringan tulang dan tualang rawan


yang umumnya disebabkan oleh trauma, tetapi faktor lain seperti proses
degeneratif juga dapat berpengaruh terhadap kejadian fraktur. Berdasarkan hasil
Riset Kesehatan Dasar (RISKESDAS) oleh Badan Penelitian dan Pengembangan
Depkes RI tahun 2007 di Indonesia terjadi kasus fraktur yang disebabkan oleh
cedera antara lain karena jatuh, kecelakaan lalu lintas dan trauma benda
tajam/tumpul. Dari 45.987 peristiwa terjatuh yang mengalami fraktur sebanyak
1.775 orang, dari 20.829 kasus kecelakaan lalu lintas, yang mengalami fraktur
sebanyak 1.770 orang, dari 14.127 trauma benda tajam/ tumpul yang mengalami
fraktur sebanyak 236 orang. Jenis penelitian ini adalah penelitian yang bersifat
deskriptif retrospektif untuk mengetahui gambaran karakteristik penderita fraktur
tulang panjang di Rumah Sakit Umum Haji Medan dari bulan Januari-Juni 2015.
Hasil penelitian berdasarkan sosiodemografi terbesar pada umur 26-35 tahun yaitu
21,6% atau sebanyak 11 orang. Jenis kelamin laki-laki 60,8 % (31 orang). Suku
Jawa 31,4% (16 orang), beragama Islam 92,2% (47 orang), pendidikan SMA
43,1% (22 orang), dan pekerjaan wiraswasta 29,4% (15 orang). Berdasarkan
penyebab fraktur terbesar karena kecelakaan lalu lintas 56,9% (29 orang).
Berdasarkan letak fraktur terbesar pada bagian ekstremitas atas 54,9% (28 orang).
Dan berdasarkan jenis fraktur terbesar pada jenis fraktur tertutup 88,2% (45
orang).

Kata kunci: Fraktur tulang panjang, karakteristik penderita fraktur tulang


panjang di Rumah Sakit Umum Haji Medan.
iv

ABSTRACT

Fracture is a break of continuity of bone tissue and cartilage are usually


caused by trauma, but other factors such as the degenerative process can also
affect the incidence of fractures. Based on the results of Riset Kesehatan Dasar
(RISKESDAS) by Research and Development Agency of Depkes RI in 2007 in the
case of fractures caused by injuries, among others due to falls, traffic accidents
and trauma sharp/ blunt. From 45,987 events were fractured as many as 1,775
people, from 20,829 cases of traffic accidents, which fractured as many as 1,770
people, from 14,127 trauma sharp/ blunt fracture as many as 236 people. This
research is a descriptive retrospective study to describe the characteristics of
patients with long bone fractures in Haji General Hospital Medan from January
to June 2015. The results based on sociodemographic greatest at the age of 26-35
years is 21.6% or as many as 11 people, gender male 60.8% (31 people).
Javanese 31.4% (16 people), Muslim 92.2% (47 people), 43.1% high school
education (22), and the work of self-employed 29.4% (15 people). Based on the
largest cause of fractures due to a traffic accident 56.9% (29 people). Based on
the location of the largest fracture in the upper extremities 54.9% (28 people).
Based on the type of fracture and the largest on the type of closed fractures 88.2%
(45 people).

Keywords: Fractures of the long bones, the characteristics of patients with long
bone fractures in Haji General Hospital Medan.
v

KATA PENGANTAR

Assalamualaikum Wr.Wb.

Puji dan syukur penulis ucapkan kepada Allah SWT. atas rahmat dan
karunia-Nya sehingga penulis dapat menyelesaikan penelitian dan penyusunan
skripsi dengan judul Gambaran Karakteristik Penderita Fraktur Tulang Panjang
Di Rumah Sakit Umum Haji Medan Bulan Januari-Juni 2015.

Dalam proses penyelesaian penelitian dan penyusunan skripsi ini penulis


banyak menerima bimbingan, saran, motivasi, dan doa dari berbagai pihak. Secara
khusus penulis mengucapkan terimakasih kepada orang tua tercinta dan tersayang
Bapak Samin dan Ibu Suratmi yang telah memberikan doa, motivasi, serta
dukungan baik moril maupun materil. Penulis juga mengucapkan terima kasih
kepada semua pihak yang telah memberikan bantuan dan bimbingan dalam
menyelesaikan penelitian dan penyusunan skripsi, yaitu kepada:

1. Bapak dr. Abd. Harris Pane, Sp. OG selaku Dekan FK UISU.


2. Bapak dr. Hamzah Sulaiman Lubis, Sp. B selaku pembimbing saya
yang telah meluangkan waktu untuk memberikan arahan dan ilmu
dalam penyusunan Skripsi ini.
3. Bapak dr. Prasodjo Sudjatmiko, Sp. OT selaku dosen penguji yang
telah bersedia memberikan kritik dan saran pada skripsi ini.
4. Adik tercinta Tia Oftaviani yang selalu memberikan hiburan dan
candaan dalam penulisan skripsi ini.
5. Teman-teman saya Rahmat Hidayat, Triza Kurniawan, Afrianda, M
Andri Syafni, Ahmad Fauzi Lubis, Alfriyandi, Andhika Wicaksana
yang telah membantu dan memberikan semangat dalam menjalani
pendidikan dan semoga kelak kita bisa membanggakan kedua orangtua
kita.
6. Teman dekat saya Annisa Niska, SE yang telah membantu dan
memberikan arahan dalam penyusunan skripsi ini.
vi

7. Teman-teman seperjuangan skripsi Surya Hernanda SM, Syauqi


Riyadhi S, Syarifudin Lubis, Dimas Agi Pamungkas Barus, T Amalia
Maulidina Johan, Sundari Mulyo, Suci Ramadhani Munthe dan Tanti
Sawitri yang sama-sama bekerja keras saling membantu dalam
menyelesaikan Skripsi ini.

Semoga Allah SWT membalas segala kebaikan dan bantuan yang telah
diberikan kepada penulis, Amin. Penulis menyadari bahwa skripsi ini masih jauh
dari kesempurnaan, oleh karena itu penulis sangat mengharapkan bantuan berupa
kritik dan saran yang bersifat membangun demi kesempurnaan skripsi ini.

Wassalamualaikum Wr.Wb.

Medan, 26 Januari 2016


Penulis

Sutardi Pratama
7112081741

You might also like