You are on page 1of 10

BAB III

METODOLOGI PENELITIAN

A. Jenis Penelitian

Jenis penelitian ini adalah penelitian analitik. Penelitian analitik adalah penelitian yang

mencoba menggali bagaimana dan fenomena kesehatan itu terjadi. Kemudian melakukan analisis

dinamika kolerasi antara fenomena atau antara faktor risiko dengan faktor efek (Notoatmodjo,

2010). Pendekatan penelitian yang digunakan adalah cross sectional yaitu suatu penelitian

dimana variabel-variabel yang termasuk efek diobservasi sekaligus pada waktu yang sama

(Notoatmodjo, 2010).

B. Populasi dan Sampel


1. Populasi

Populasi adalah keseluruhan subjek penelitian yang memiliki kuantitas dan

karakteristik tertentu yang ditetapkan oleh peneliti untuk dipelajari dan ditarik

kesimpulannya (Arikunto, 2002). Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh

ibu hamil trimester I, II, dan III pada bulan agustus di Wilayah Kerja Puskesmas

Soriutu Kabupaten Dompu.

2. Sampel

Sampel adalah bagian dari populasi yang dipilih dengan metode sampling tertentu

untuk bisa memenuhi atau mewakili populasi (Nursalam, 2001). Sampel dalam

penelitian ini dihitung dengan rumus besar sampel minimal


Dengan :

n : besar sampel

Zα/2 : nilai Z pada derajat kepercayaan 1-α/2 = 1,96 (95% derajat kepercayaan)

P : proporsi hal yang diteliti = 0.4

Data menurut penelitian Akrib Sukarman pada penelitian di Bogor

(Manuaba, 1998)

d : presisi =10% = 0.1

N : jumlah populasi

Dari data awal yang diperoleh di Puskesmas Soriutu dalam satu bulan ibu haml yang

diperiksa sebesar 43 orang. Maka sampel ibu hamil di puskesmas soriutu yang bisa

diambil adalah :

1,962 𝑥 0,4(1−0,4)43
n=
0,12 (43−1)+1,962 𝑥0,4(1−0,4)

n= 29.5423135

n= 30 orang

a) Kriteria Inklusi

Kriteria inklusi adalah karakteristik umum yang harus di penuhi oleh subyek

sehingga dapat diikutsertakan ke dalam penelitian (Nursalam, 2003). Dalam

penelitian ini kriteria inklusinya adalah :


1) Ibu-ibu hamil trimester I, II dan III Wilayah Kerja Puskesmas Soriutu

Kabupaten Dompu.

2) Bersedia menjadi responden.

b) Kriteria Eksklusi

Kriteria eksklusi adalah hal-hal yang menyebabkan sampel yang memenuhi

kriteria tidak diikutsertakan dalam penelitian (Nursalam,

2003). Dalam penelitian ini kriteria eksklusinya adalah:

1) Ibu tidak mau mengisi lembar kuesioner

2) Ibu yang tidak bersedia bersedia menjadi responden

3) Hiperemesis gravidarium.

C. Lokasi dan Waktu Penelitian


1. Lokasi

Lokasi adalah tempat digunakan oleh peneliti dalam melakukan penelitiannya.

Penentuan lokasi dimaksudkan untuk mempermudah dan memperjelas objek yang

menjadi sasaran penelitian. Penelitian ini dilaksanakan di Wilayah Kerja Puskesmas

Soriutu Kabupaten Dompu.

2. Waktu

Peneliti melaksanakan penelitian pada bulan Agustus 2017.


D. Definisi Operasional

Variabel/sub Definisi Operasional Parameter Hasil Ukur Skala


variabel
1 2 3 4 5
1. Umur (th) Lamanya kehidupan ibu Diukur dengan alat Dengan kategori umur
hamil yang dihitung ukur metode a. < 20 tahun
sejak tahun lahir sampai kuesioner A b. 20-25 tahun
tahun saat dilakukan c. 26-30 tahun
penelitian dengan angka d. > 30 Tahun
tahun

2. Pendidikan Lamanya ibu hamil Diukur dengan alat Dengan kategori


menjalani pendidikan ukur metode a. Dasar (SD-SMP)
formal yang berhasil kuesioner A b. Menengah (SMA)
ditempuh oleh ibu hamil c. Tinggi (DIII-PT)

3. Pekerjaan Kegiatan ibu hamil Diukur dengan alat Dengan kategori


untuk mencari nafkah, ukur metode a. Ibu RT
baik untuk sendiri kuesioner A b. Buruh
maupun keluarga. c. Petani
d. Swasta
e. PNS

4. Pendapatan Jumlah penghasilan Diukur dengan Dengan kategori


yang dimiliki oleh ibu dengan alat ukur a. Pendapatan lebih
hamil yang digunakan metode kuesioner A tinggi (Rp >
untuk memenuhi 1.000.000)
kebutuhan hidup sehari- b. Pendapatan lebih
hari. tinggi (Rp <
1.000.000)
5. Tingkat Suatu proses untuk Diukur dengan
Pengetahuan mengetahui atau metode kuesioner B
mengingat kembali yang terdiri 10
apakah ibu hamil tahu pertanyaan nilai item
atau mengerti tentang maksimal 1 yaitu:
zat besi (Fe). 1 : Ibu hamil
Tingkat pengetahuan menjawab benar
yang dimaksud adalah pada pertanyaan.
pengertian, cara 0 : Ibu hamil salah
mengkonsumsi, dalam menjawab
pelaksanaan, akibat pada pertanyaan
defisiensi zat besi (Fe).
6. Kepatuhan Kepatuhan ibu hamil Pengukuran dengan Skor tertinggi = 10 Ordinal
dalam dalam mengkonsumsi metode observasi Skor terendah = 0
mengkonsums i tablet besi (Fe) selama pada kuesioner C Untuk menjelaskan
tablet zat masa keamilan san yang terdiri dari 10 secara deskriptif
besi (Fe) dapat dinilai dengan pernyataan yang dengan kategorikan:
score penelitian terdiri pertanyaan Patuh : 6-10 (> 50%)
Favourable dengan Tidak patuh : 0-5
nilai item maksimal (<50% )
1 yaitu:
1 : Ibu hamil
menjawab Ya
pertanyaan.
0 : Ibu hamil Tidak
dalam menjawab
pertanyaan.
Unfavourable :
0. Ibu hamil Tidak
dalam menjawab
pertanyaan.
1. Ibu hamil
menjawab Ya
pertanyaan

E. Metode Pengumpulan Data


1. Alat Penelitian

Dalam penelitian ini, instrumen penelitian yang digunakan adalah kuesioner

yang disampaikan langsung kepada responden untuk mengetahui tingkat

pengetahuan tentang zat besi (Fe) ibu hamil dan kepatuhan dalam mengkonsumsi

tablet zat besi (Fe). adapun instrumen yang digunakan dalam penelitian ini adalah:

a) Kuesioner A: data pribadi yang terdiri atas: nomer kode ibu, umur ibu, alamat,

pendidikan, pekerjaan, pendapatan.

b) Kuesioner B: untuk mengukur tingkat pengetahuan ibu tentang zat besi (Fe)

yang terdiri dari atas 10 item pertanyaan yang meliputi pertanyaan tentang

zat besi (Fe).

c) Kuesioner C: untuk mengukur kepatuhan dalam mengkonsumsi tablet zat besi

(Fe) pada ibu hamil dalam bentuk lembar observasi yang,


dimana pernyataan vafourabel yang terdiri atas 2 jawaban Ya (2) Tidak dan

jawaban unvafourabel dengan 2 jawaban Tidak (1), Ya (2)

2. Cara pengumpulan data

Pengumpulan data dilakukan dengan cara mengajukan ijin terlebih dahulu ke

Wilayah Kerja Puskesmas Soriutu kemudian mengadakan pendekatan kepada

responden, memperkenalkan diri, dan menjelaskan maksud dan tujuan kepada

responden jika responden setuju maka mempersilahkan untuk membaca lembar

persetujuan kemudian tanda tangan. Peneliti memberikan penjelasan kepada

responden dan diminta untuk memilih jawaban sesuai point yang ada. Setelah setuju

pengumpulan data dilakukan dengan wawancara langsung dengan responden dengan

menggunakan panduan daftar pertanyaan yang telah disiapkan pada kuesioner dan

lembar observasi.

3. Uji Validitas dan Reliabilitas

Setelah instrumen yang akan digunakan berupa kuesioner sebagai alat peneliti

selesai disusun, kemudian dilakukan uji validitas dan reabilitas karena suatu

kuesioner dikatakan valid jika kuesioner mampu untuk mengungkapkan sesuatu

yang akan diukur oleh kuesioner tersebut (Notoatmodjo, 2002).


a) Uji Validitas

Uji validitas yang akan digunakan untuk mengukur relevan tidaknya pengukuran

dan pengamatan yang dilakukan pada penelitian. (Notoatmodjo, 2002). Pada

pengujian validitas kuesioner dilakukan dengan uji korelasi antara skor (nilai) tiap-

tiap item pertanyaan terhadap skor total seluruh pertanyaan dengan menggunakan uji

Rank Spearman dengan rumus (Notoatmodjo, 2002). Dengan bantuan program

SPSS apabila hasil uji dari tiap item pertanyaan dieproleh p value < 0,05, maka

item pertanyan tersebut valid dan dapat digunakan.

b) Uji reliabilitas

Uji reliabilitas adalah uji yang akan dilakukan untuk mengetahui apakah

instrumen yang digunakan telah reliabel (Notoatmodjo, 2002). Setelah diketahui

bahwa setiap item-item pertanyaan cukup valid, di lanjutkan dengan analisa

reliabilitas untuk mengetahui apakah instrumen tersebut cukup konsisten untuk

mengukur gejala yang sama pada pengukuran yang berulang. Pada awalnya tinggi

rendahnya reliabilitas tes tercermin oleh nilai Cronbach Alpha (Ghozali, 2002).

Dimana kuesioner dikatakan reliabel jika indeks reliabilitas yang diperoleh paling

tidak mencapai 0,60 (Sugiyono,1999). Adapun dasar menggunakan keputusan:

1) Jika r Alpha positif dan r Alpha > r tabel, maka butir atau variabel tersebut

reliabel.

2) Jika r Alpha positif dan r Alpha < r tabel, maka butir atau variabel tersebut

tidak reliabel.

3) Jika r Alpha > r Alpha tapi bertanda negatif, maka butir atau variabel

tersebut tetap reliabel.


Reliabilitas dinyatakan oleh koefisien reliabilitas yang angkanya berbeda

dalam rentang 0 sampai dengan 1. Semakin mendekati angka

1 reliabilitasnya semakin tinggi, sebaliknya jika semakin mendekati angka 0

reliabilitasnya semakin rendah. Hasil analisis reliabilitas diperoleh r11 =

0,747 untuk angket pengetahuan sedangkan untuk angket kepatuhan

mengkonsumsi zat besi sebesar 0,821. Keduanya melebihi 0,6 yang berarti

bahwa kedua instrumen reliabel.

F. Metode Pengolahan Data dan Analisa Data

1. Prosedur Pegolahan Data

Menurut Arikunto (2002) pengolahan data dilakukan dengan tahap- tahap

sebagai berikut :

a. Editing

Editing adalah pengecekan jumlah kuesioner, kelengkapan data, di antaranya

kelengkapan identitas, lembar kuesioner dan kelengkapan isian kuesioner

sehingga apabila terdapat ketidaksesuaian dapat dilengkapi segera oleh peneliti.

1) Lengkap : semua jawaban sudah terisi jawabannya.

2) Jelas : apakah cukup jelas terbaca.

3) Relevan : apakah relevan dengan pertanyaannya.

4) Konsisten : apakah jawabannya konsisten dengan petunjuknya.

b. Coding

Coding adalah melakukan pemberian kode berupa angka untuk memudahkan

pengolahan data. Angka yang digunakan dalam tingkat pengetahuan tentang zat
besi (Fe) penelitian ini adalah 1 dan 2, angka 1 untuk jawaban sesuai dengan

ketentuan (benar) dan angka 2 untuk jawaban yang tidak sesuai dengan

ketentuan (salah). Angka yang digunakan untuk mengukur kepatuhan dalam

mengkonsumsi tablet zat besi (Fe) pada ibu hamil dengan ketentuan pernyataan

favourable dengan menjawab Ya nilai (2), menjawab tidak nilai (1), Pernyataan

unfavourable dengan menjawab tidak nilai (2), menjawab ya dengan nilai (1) .

c. Entri

Entri adalah memasukkan data yang di peroleh menggunakan fasilitas computer

dengan mengunakan sistem atau program SPSS for windows SPSS for windows

versi 10.0

d. Cleaning

Memeriksa kembali data yang telah dientri kelengkapan dan kebenarannya.

2. Analisis Data

a. Analisa Univariat

Penelitian melakukan analisis univariat dengan tujuan yaitu analisis

deskriptif variabel penelitian. Analisa univariat digunakan untuk mengestimasi

parameter populasi untuk data numerik terutama ukuran-ukuran tendensi sentral

berkatagorik dengan distribusi frekuansi.

b. Analisa Bivariat

Analisa bivariat berfungsi untuk mengetahui hubungan antara variabel

dependen dengan independen. Untuk menguji kepastian sebaran data yang

diperoleh, peneliti akan mengunakan uji kenormalan data dengan uji

Kolmogorof Smirnov. Untuk menganalisis data


karakteristik dan tingkat pengetahuan ibu hamil tentang zat besi (Fe) dengan

kepoatuhan dalam mengkonsumsi tablet besi (Fe), data berdistribusi tidak

normal mengunakan uji Spearman Rho, dengan nilai p value <0,05.

Pengujian menggunakan tingkat kepercayaan 95% dengan menggunakan

program komputer SPSS Versi 10.0. (Notoatmodjo, 2003).

G. Etika Penelitian

Menurut Nursalam (2001), dalam melakukan penelitian, peneliti harus memperhatikan

masalah etika penelitian yaitu :

1. Lembar persetujuan diberikan kepada responden.

Tujuannya adalah supaya subyek mengetahui maksud dan tujuan

penelitian serta dampak yang diteliti selama pengumpulan data. Jika

subyek bersedia diteliti maka harus menandatangani lembar persetujuan. Jika

subyek menolak untuk diteliti maka peneliti tidak memaksa dan menghormati

responden.

2. Anonimiti.

Untuk menjaga kerahasian identitas subyek, peneliti tidak akan mencantumkan

nama subyek pada lembar pengumpulan data (kuesioner) yang diisi oleh

subyek.

3. Confidenciality.

Kerahasian informasi yang diberikan oleh subyek dijamin oleh peneliti.

You might also like

  • Ecase
    Ecase
    Document10 pages
    Ecase
    Dwi Yuliannisa Amri
    No ratings yet
  • Ecase Anak
    Ecase Anak
    Document3 pages
    Ecase Anak
    Dwi Yuliannisa Amri
    No ratings yet
  • Ecase
    Ecase
    Document10 pages
    Ecase
    Dwi Yuliannisa Amri
    No ratings yet
  • Ecase
    Ecase
    Document1 page
    Ecase
    Dwi Yuliannisa Amri
    No ratings yet
  • Cover Asmaaa
    Cover Asmaaa
    Document5 pages
    Cover Asmaaa
    indri
    No ratings yet
  • Ecase THT
    Ecase THT
    Document2 pages
    Ecase THT
    Dwi Yuliannisa Amri
    No ratings yet
  • Resus Ofi
    Resus Ofi
    Document8 pages
    Resus Ofi
    Dwi Yuliannisa Amri
    No ratings yet
  • Laporan PMKP Tahun 2017 Final
    Laporan PMKP Tahun 2017 Final
    Document34 pages
    Laporan PMKP Tahun 2017 Final
    Dwi Yuliannisa Amri
    No ratings yet
  • Berita Acara Presentasi Kasus
    Berita Acara Presentasi Kasus
    Document2 pages
    Berita Acara Presentasi Kasus
    Dwi Yuliannisa Amri
    No ratings yet
  • Word Resus
    Word Resus
    Document8 pages
    Word Resus
    Dwi Yuliannisa Amri
    No ratings yet
  • Cover
    Cover
    Document2 pages
    Cover
    Dwi Yuliannisa Amri
    No ratings yet
  • KOMPARASI RSUD DOmpu
    KOMPARASI RSUD DOmpu
    Document6 pages
    KOMPARASI RSUD DOmpu
    Dwi Yuliannisa Amri
    No ratings yet
  • Cover Kejang
    Cover Kejang
    Document2 pages
    Cover Kejang
    indri
    No ratings yet
  • Cover Kejang
    Cover Kejang
    Document2 pages
    Cover Kejang
    indri
    No ratings yet
  • Daftar Hadir
    Daftar Hadir
    Document3 pages
    Daftar Hadir
    Dwi Yuliannisa Amri
    No ratings yet
  • Daftar Hadir Acara Presentasi Kasus
    Daftar Hadir Acara Presentasi Kasus
    Document2 pages
    Daftar Hadir Acara Presentasi Kasus
    Dwi Yuliannisa Amri
    No ratings yet
  • Cover
    Cover
    Document1 page
    Cover
    Dwi Yuliannisa Amri
    No ratings yet
  • Sopt
    Sopt
    Document10 pages
    Sopt
    Dwi Yuliannisa Amri
    No ratings yet
  • Mini Pro
    Mini Pro
    Document69 pages
    Mini Pro
    Dwi Yuliannisa Amri
    No ratings yet
  • Bab Ii
    Bab Ii
    Document9 pages
    Bab Ii
    Dwi Yuliannisa Amri
    No ratings yet
  • Apk 1
    Apk 1
    Document2 pages
    Apk 1
    Dwi Yuliannisa Amri
    No ratings yet
  • Bab Ii
    Bab Ii
    Document9 pages
    Bab Ii
    Dwi Yuliannisa Amri
    No ratings yet
  • Laporan Kegiatan
    Laporan Kegiatan
    Document66 pages
    Laporan Kegiatan
    Dwi Yuliannisa Amri
    No ratings yet
  • Cover Asmaaa
    Cover Asmaaa
    Document5 pages
    Cover Asmaaa
    indri
    No ratings yet
  • Tugas Fajar Gizi
    Tugas Fajar Gizi
    Document1 page
    Tugas Fajar Gizi
    Dwi Yuliannisa Amri
    No ratings yet
  • Word Resus
    Word Resus
    Document8 pages
    Word Resus
    Dwi Yuliannisa Amri
    No ratings yet
  • Cover Kejang
    Cover Kejang
    Document2 pages
    Cover Kejang
    indri
    No ratings yet
  • Cover Asmaaa
    Cover Asmaaa
    Document5 pages
    Cover Asmaaa
    indri
    No ratings yet
  • Vertigo SPM
    Vertigo SPM
    Document12 pages
    Vertigo SPM
    Dwi Yuliannisa Amri
    No ratings yet