You are on page 1of 1

Abstract

Sebagai negara maritim sebagian besar penduduk Indonesia bertempat tinggal disekitar pantai atau muara
sehingga sanitasi terutama air bersih merupakan salah satu permasalahan yang dirasakan oleh masyarakat
disekitar pantai atau muara. Tujuan penelitian ini untuk mendapatkan pengaruh penempatan pipa inlet terhadap
distribusi sedimen di intake. Penelitian ini jenis penelitian yang digunakan adalah Eksperimental, dimana
kondisi tersebut dibuat dan diatur oleh peneliti dengan mengacu pada liteatur-literatur yang berkaitan. Pada
penelitian ini terfokus pada distribusi sedimen, intake dan tinggi inlet dengan menggunakan flume yang ada di
dalam laboratorium. Hasil penelitian menunjukkan bahwa debit minumum 0,5 l/detik pada tinggi intake(h1) dan
Kemiringan(I1) sebanyak 0,04 gram sedangkan ketinggian intake(h3) dan kemiringan(I3) sebanyak 0,01 gram.
Untuk debit maksimum 0,7 l/detik pada tinggi intake(h1) dan Kemiringan(I1) sebanyak 1,7 gram sedangkan
ketinggian intake(h3) dan kemiringan(I3) sebanyak 0,02 gram dan disimpulkan bahwa jumlah sedimen yang
keluar melalui intake akan berbanding lurus dengan debit yang mengalir pada saluran dengan kemiringan dan
elevasi yang sama. Jumlah sedimen minimum yang keluar melalui intake berada pada debit terkecil yaitu debit
0.5 l/det, hal ini dikarenakan semakin kecilnya debit maka kecepatan dan tekanan juga semakin kecil sehingga
material sedimen sulit terbawa.

Kata kunci: Debit, Kemiringan, Intake, Sedimen.

Abstract

As a maritime country most of the Indonesian population reside around the beach or estuary so that sanitation,
especially clean water is one of the problems felt by the people around the beach or estuary. The purpose of this
research is to get the influence of inlet pipe placement on sediment distribution in intake. This research type of
research used is Experimental, where conditions are made and regulated by researchers with mngacu on
related literature. In this study focused on the distribution of sediment, intake and inlet height by using the flume
that is in the laboratory. The results showed that 0.5 liters of drinking fluid at the height of intake (h1) and slope
(I1) was 0.04 grams while the height of intake (h3) and slope (I3) was 0.01 gram. For a maximum discharge of
0.7 l / sec at the height of intake (h1) and slope (I1) as much as 1.7 grams while the height of intake (h3) and
slope (I3) as much as 0.02 grams and it was concluded that the amount of sediment that came out through the
intake will be proportional to the discharge flowing in the channel with the same slope and elevation. The
minimum amount of sediment that exits through the intake is at the smallest discharge of 0.5 l / s discharge, this
is because the smaller the discharge the speed and pressure are also smaller so that the sediment material is
difficult to carry.

Keywords: Debit, Tilt, Intake, Sediment.

You might also like