You are on page 1of 1

PENDAHULUAN

Dalam teknik kimia dan bidang-bidang terkait, unit operasi adalah suatu tahapan
dasar dalam suatu proses. Unit operasi tidak mengubah suatu zat seperti reaksi di dalam
reaktor kimia namun juga terjadi perubahan fisik maupun fasa seperti pemisahan,
kristalisasi penguapan, filtrasi dan beberapa contoh lainnya. Setiap unit operasi
mengikuti hukum fisika yang sama dan dapat digunakan pada semua industri kimia.
Unit operasi menjadi prinsip dasar dalam bidang teknik kimia.
Unit operasi dalam teknik kimia secara garis besardapat dibagi dalam lima kelas
yaitu proses aliran fluida, proses perpindahan panas, proses perpindahan massa, proses
termodinamis dan proses mekanis.
Unit operasi juga dapat dikelompokan menjadi kombinasi (misalnya
pencampuran), pemisahan (misalnya distilasi) dan reaksi (misalnya reaksi kimia).
Suatu proses dapat terdiri dari banyak unit operasi untuk mendapat produk yang
diinginkan. Unit operasi dan unit proses dalam teknk kimia membentuk dasar utama
dalam segala jenis industri kimia dan merupakan dasar perancangan pabrik kimia serta
alat-alat yang digunakan.

1i

You might also like