You are on page 1of 14

PERSATUAN AKTUARIS

INDONESIA

UJIAN PROFESI AKTUARIS

MATA UJIAN : A30 – Dasar-dasar Ekonomi


TANGGAL : 26 September 2012
JAM : 09.00 – 12.00
LAMA UJIAN : 180 Menit
SIFAT UJIAN : Tutup Buku

2012
A30 – Dasar-dasar Ekonomi

PERSATUAN AKTUARIS INDONESIA


Komisi Penguji

TATA TERTIB UJIAN


1. Setiap Kandidat harus berada di ruang ujian selambat-lambatnya 15 (lima belas) menit
sebelum ujian dimulai.
2. Kandidat yang datang 1 (satu) jam setelah berlangsungnya ujian dilarang memasuki
ruang ujian dan mengikuti ujian.
3. Kandidat dilarang meninggalkan ruang ujian selama 1 (satu) jam pertama
berlangsungnya ujian.
4. Setiap kandidat harus menempati bangku yang telah ditentukan oleh Komisi Penguji.
5. Buku-buku, diktat, dan segala jenis catatan harus diletakkan di tempat yang sudah
ditentukan oleh Pengawas, kecuali alat tulis yang diperlukan untuk mengerjakan ujian
dan kalkulator.
6. Setiap kandidat hanya berhak memperoleh satu set bahan ujian. Kerusakan lembar
jawaban oleh kandidat, tidak akan diganti. Dalam memberikan jawaban, lembar jawaban
harus dijaga agar tidak kotor karena coretan.
7. Kandidat dilarang berbicara dengan/atau melihat pekerjaan kandidat lain atau
berkomunikasi langsung ataupun tidak langsung dengan kandidat lainnya selama ujian
berlangsung.
8. Kandidat dilarang menanyakan makna pertanyaan kepada Pengawas ujian.
9. Kandidat yang terpaksa harus meninggalkan ruang ujian untuk keperluan mendesak
(misalnya ke toilet) harus meminta izin kepada Pengawas ujian dan setiap kali izin keluar
diberikan hanya untuk 1 (satu) orang.
10. Alat komunikasi (telepon seluler, pager, dan lain-lain) harus dimatikan selama ujian
berlangsung.
11. Pengawas akan mencatat semua jenis pelanggaran atas tata tertib ujian yang akan
menjadi pertimbangan diskualifikasi.
12. Kandidat yang telah selesai mengerjakan soal ujian, harus menyerahkan lembar jawaban
langsung kepada Pengawas ujian dan tidak meninggalkan lembar jawaban tersebut di
meja ujian.
13. Kandidat yang telah menyerahkan lembar jawaban harus meninggalkan ruang ujian.
14. Kandidat dapat mengajukan keberatan terhadap soal ujian yang dinilai tidak benar
dengan penjelasan yang memadai kepada komisi penguji selambat-lambatnya 10
(sepuluh) hari setelah akhir periode ujian.

September 2012 Halaman 2 dari 14


A30 – Dasar-dasar Ekonomi

PERSATUAN AKTUARIS INDONESIA


Komisi Penguji

PETUNJUK MENGERJAKAN SOAL


Ujian Pilihan Ganda
1. Setiap soal akan mempunyai 4 (empat) pilihan jawaban di mana hanya 1 (satu)
jawaban yang benar.
2. Setiap soal mempunyai bobot nilai yang sama dengan tidak ada pengurangan nilai
untuk jawaban yang salah.
3. Berilah tanda silang pada jawaban yang Saudara anggap benar di lembar jawaban.
Jika Saudara telah menentukan jawaban dan kemudian ingin merubahnya dengan
yang lain, maka coretlah jawaban yang salah dan silang jawaban yang benar.
4. Jangan lupa menuliskan nomor ujian Saudara pada tempat yang sediakan dan tanda
tangani lembar jawaban tersebut tanpa menuliskan nama Saudara.

Ujian Soal Esay


1. Setiap soal dapat mempunyai lebih dari 1 (satu) pertanyaan, Setiap soal mempunyai
bobot yang sama kecuali terdapat keterangan pada soal.
2. Tuliskan jawaban Saudara pada Buku Jawaban Soal dengan jelas, rapi dan terstruktur
sehingga akan mempermudah pemeriksaan hasil ujian.
3. Saudara bisa mulai dengan soal yang anda anggap mudah dan tuliskan nomor
jawaban soal dengan soal dengan jelas.
4. Jangan lupa menuliskan nomor ujian Saudara pada tempat yang disediakan dan
tanda tangani Buku Ujian tanpa menuliskan nama Saudara.

KETENTUAN DAN PROSEDUR KEBERATAN SOAL UJIAN PAI

1. Peserta dapat memberikan sanggahan soal, jawaban atau keluhan kepada Komisi Ujian
dan Kurikulum selambat-lambatnya 10 hari setelah akhir periode ujian.
2. Semua pengajuan keberatan soal dialamatkan ke sanggahan.soal@aktuaris.org.
3. Pengajuan keberatan soal setelah tanggal tersebut (Poin No 1) tidak akan diterima dan
ditanggapi.

September 2012 Halaman 3 dari 14


A30 – Dasar-dasar Ekonomi

1. Yang bukan golongan dari analisis dalam ilmu ekonomi adalah:

a. ekonomi modern
b. ekonomi deskriptif
c. teori ekonomi
d. ekonomi terapan

2. Tingkat inflasi stabil akan terjadi ketika dua kondisi bertemu, kondisi tersebut adalah:

a. Tidak ada kelebihan permintaan dan tidak ada goncangan permintaan


b. Tidak ada kelebihan permintaan dan tidak ada goncangan penawaran
c. Tidak ada kelebihan penawaran dan tidak ada goncangan permintaan
d. Tidak ada kelebihan penawaran dan tidak ada goncangan penawaran

3. Apabila unsur-unsur yang mendasari permintaan atau penawaran berubah, ini


menyebabkan pergeseran-pergeseran dalam permintaan atau penawaran dan
mengubah harga serta kuantitas ekuilibrium pasar. Jika penawaran meningkat maka
kurva penawaran bergerser ke kanan, sehingga menyebabkan:

a. Harga turun dan Kuantitas turun


b. Harga naik dan Kuantitas naik
c. Harga turun dan Kuantitas naik
d. Harga naik dan Kuantitas turun

4. Produk Domestik Bruto (Gross Domestic Product / GDP) dapat diukur dengan cara:

I. Sebagai arus produk jadi


II. Sebagai arus barang mentah
III. Sebagai total biaya atau penghasilan dari input yang menghasilkan output

Pendekatan yang menghasilkan Total GDP yang sama persis adalah:

a. I dan II
b. I dan III
c. II dan III
d. I, II dan III

September 2012 Halaman 4 dari 14


A30 – Dasar-dasar Ekonomi

5. Pernyataan berikut yang benar mengenai elastisitas permintaan adalah:

a. Semakin banyak jenis barang pengganti terhadap sesuatu barang, semakin elastis
sifat permintaannya.
b. Semakin besar bagian pendapatan yang diperlukan untuk membeli suatu barang,
semakin elastis permintaan terhadap barang tersebut.
c. Semakin lama jangka waktu dimana permintaan itu dianalisis, semakin elastis
sifat permintaan sesuatu barang.
d. a, b dan c benar

6. Dibandingkan dengan struktur pasar yang lain, pasar persaingan sempurna


mempunyai beberapa kebaikan dan kelemahan. Berikut yang bukan kelemahan dari
pasar persaingan sempurna adalah:

a. Tidak menggalakkan inovasi


b. Tingkat kebebasan bertindak dan memilih tinggi
c. Adakalanya menimbulkan biaya sosial
d. Adakalanya distribusi pendapatan tidak seimbang

7. Dalam stok kelebihan produksi yang terus menerus bertambah akibat dari pembelian
pemerintah di atas harga keseimbangan, dapat dihindari dengan cara memberi
subsidi pendapatan kepada para petani. Gambar berikut adalah menaikkan
pendapatan dengan memberi subsidi.

Harga S1
D S
P2 E2

P E

P1 E1
S S1 D

O Q Q1 Kuantitas

Daerah yang merupakan pendapatan yang diterima para petani adalah:

a. PEE2P2
b. P1E1E2P2
c. OQ1E1P1
d. OQ1E2P2

September 2012 Halaman 5 dari 14


A30 – Dasar-dasar Ekonomi

8. Pernyataan kesimpulan berikut ini adalah benar untuk perbandingan efisiensi antara
pasar persaingan sempurna dan monopoli, jika biaya produksi sama , kecuali:

a. Persaingan sempurna menggunakan sumber-sumber daya dengan lebih efisien


dari monopoli
b. Harga dalam monopoli lebih tinggi dari harga dalam pasar persaingan sempurna
c. Jumlah produksi dalam pasar persaingan sempurna lebih tinggi daripada dalam
monopoli
d. Biaya produksi per unit dalam persaingan sempurna adalah lebih tinggi daripada
dalam monopoli

9. Sifat-sifat yang menyebabkan emas dan perak sangat sesuai untuk digunakan sebagai
uang:
I. Banyak orang menyukai benda tersebut karena dapat digunakan sebagai
perhiasan
II. Emas maupun perak mempunyai harga yang tinggi
III. Kedua-duanya tidak mudah rusak, tetapi dapat dengan mudah dibagi-bagi apabila
diperlukan
IV. Jumlahnya sangat terbatas dan untuk memperolehnya perlu biaya dan usaha
V. Kedua barang itu sangat stabil nilainya karena mereka tidak berubah mutunya
dalam jangka panjang dan tidak mengalami kerusakan.

Sifat-sifat yang benar, jika emas digunakan sebagai uang adalah


a. I, II, IV dan V
b. I, III, IV dan V
c. I, II, III dan IV
d. I, II, III dan V

10. Dalam suatu perekonomian modern komponen dari pengeluaran agregat dibedakan
kepada golongan berikut ini, kecuali:

a. Pengeluaran konsumsi rumah tangga


b. Investasi perusahaan-perusahaan
c. Pengeluaran konsumsi dan investasi pemerintah
d. Impor

September 2012 Halaman 6 dari 14


A30 – Dasar-dasar Ekonomi

11. Pada tahun 2008 Produk Domestik Bruto menurut harga yang berlaku bernilai Rp
198,5 triliun dan pada tahun 2009 nilainya telah menjadi Rp 227,5 triliun. Indeks
harga tahun 2008 adalah 152 dan dalam tahun 2009 indeks harganya adalah 160.
Tingkat pertumbuhan ekonomi pada tahun 2009 adalah:

a. 7,68%
b. 7,88%
c. 8,00%
d. 8,88%

Untuk soal nomor 12 dan 13 menggunakan data berikut:


Total biaya tetap yang dikeluarkan suatu perusahaan bernilai Rp 20.000,-. Total biaya
variabel pada berbagai tingkat produksi adalah seperti ditunjukan dalam tabel di bawah ini:

Jumlah Produksi Total Biaya Variabel (Rupiah)


(Unit) (Total Variable Cost)

1 10.000
2 18.000
3 24.000
6 39.000
10 60.000
15 90.000
19 133.000
22 216.000

12. Berdasarkan data di atas maka besar biaya marjinal (marginal cost) untuk
memproduksi 15 unit adalah

a. Rp 8.000,-
b. Rp 6.000,-
c. Rp 5.250,-
d. Rp 5.000,-

September 2012 Halaman 7 dari 14


A30 – Dasar-dasar Ekonomi

13. Berdasarkan data di atas maka total biaya rata-rata (average total cost) untuk
memproduksi 6 unit dan 15 unit berturut-turut adalah

a. Rp 7.333,33 dan Rp 9.833,33


b. Rp 8.000,00 dan Rp 8.052,63
c. Rp 9.833,33 dan Rp 7.333,33
d. Rp 7.333,33 dam Rp 8.052,63

14. Suatu keadaan dalam operasi perusahaan dimana seluruh hasil penjualan yang
diperolehnya adalah sama dengan seluruh biaya yang dibelanjakannya, termasuk
jumlah biaya tetap dan biaya tersembunyi, dikenal dengan istilah

a. hasil penjualan marjinal


b. hasil penjualan rata-rata
c. keuntungan normal
d. titik impas (break-even point)

15. Perusahaan monopoli, untuk menambahkan keuntungan, selalu menjalankan


kebijakan diskriminasi harga.
I. Barang tidak dapat dipindahkan dari satu pasar ke pasar lain.
II. Barang yang diproduksikan dapat dijual di dua pasar yang berbeda
III. Elastisitas penawaran di dua pasar berbeda
IV. Biaya yang dikeluarkan tidak melebihi keuntungan tambahan yang diperoleh
V. Ciri pembeli di satu pasar berbeda dengan pasar lainnya.

Untuk dapat menjalankan kegiatan diskriminasi harga, hal-hal yang yang harus
diwujudkan adalah :

a. I, II dan III
b. I, II, IV dan V
c. I, III, IV dan V
d. II, III, IV dan V

September 2012 Halaman 8 dari 14


A30 – Dasar-dasar Ekonomi

16. Berikut yang bukan merupakan aspek-aspek kebaikan sistem pasar bebas adalah

a. Secara teori dapat diharapkan faktor-faktor produksi akan digunakan secara


optimal karena ia mencapai efisiensi yang bersifat produktif dan alokatif. Efisiensi
ini menyebabkan kesejahteraan masyarakat dapat dimaksimumkan.
b. Apabila terjadi perubahan dalam perekonomian, pasar bebas dapat melakukan
penyesuaian dengan cepat dan kegiatan ekonomi tetap dapat beroperasi dengan
baik.
c. Sebagai akibat dari tercapainya efisiensi kegiatan ekonomi dalam jangka panjang,
dalam jangka pendek pertumbuhan ekonomi yang lebih cepat dapat diwujudkan.
d. Pelaku kegiatan ekonomi diberi kebebasan untuk melakukan kegiatan ekonomi
yang disukainya.

17. Sudah sejak lama ahli-ahli ekonomi telah melihat beberapa kelemahan dari sistem
pasar bebas.
I. Operasinya dapat menimbulkan beberapa efek eksternal yang negatif
II. Dalam sistem tersebut barang publik kurang diproduksikan, sedangkan barang
merit biayanya sangat tinggi dan tidak menguntungkan masyarakat
III. Dalam jangka panjang mekanisme pasar cenderung untuk mewujudkan
kekuasaan monopoli oleh perusahaan tertentu.
IV. Distribusi pendapatan cenderung untuk menjadi semakin buruk
V. Adakalanya penyesuaian yang diharapkan tidak berlaku dan sebagai akibatnya
masalah yang timbul menjadi semakin memburuk.

Yang termasuk kelemahan dari sistem pasar bebas adalah


a. I, II dan III
b. I, II, IV dan V
c. I, III, IV dan V
d. I, II, III, IV dan V

September 2012 Halaman 9 dari 14


A30 – Dasar-dasar Ekonomi

18. Jika diketahui bahwa fungsi permintaan untuk produk X adalah

QDX  60  2PX  10I  7 PY


dimana
QDX : kuantitas produk X yang diminta, diukur dalam unit
PX : harga produk X, diukur dalam satuan dollar
I : rata-rata pendapatan konsumen (dalam ribuan dollar), dan
PY : harga produk Y yang berkaitan, diukur dalam satuan dollar

Maka produk X adalah:

a. Produk esensial dan produk pelengkap


b. Produk normal dan produk pengganti
c. Produk mewah dan produk pelengkap
d. Produk inferior dan produk pengganti

19. PT ABC dan PT XYZ merupakan dua produsen komponen komputer yang beroperasi
dalam pasar yang berkompetisi dalam harga (price-competitive market), sehingga
tidak ada perusahaan yang mampu menetapkan harga berdasarkan keinginannya.
Hubungan antara biaya marjinal (marginal cost) dan output dari kedua perusahaan
itu adalah:

PT ABC: MC  10  0,0004Q
PT XYZ: MC  2,50  0,0001Q
dimana
MC = biaya marjinal (dalam satuan dollar per unit)
Q = kuantitas produksi (dalam unit)

Jika 𝑃 = Harga, maka persamaan fungsi penawaran dari PT ABC dan PT XYZ berturut-
turut adalah:

a. Q  25000  10000P dan Q  25000  2500P


b. Q  25000  2500P dan Q  25000  10000P
c. Q  2500  1000P dan Q  2500  250P
d. Q  2500  250P dan Q  2500  1000P

September 2012 Halaman 10 dari 14


A30 – Dasar-dasar Ekonomi

20. Hubungan antara Produk A dan B dinyatakan dalam fungsi berikut:


QA  80PB  0,5PB2
dimana
QA : kuantitas Produk A yang diminta (unit/hari)
PB : harga jual Produk B (US$/unit)

Jika harga Produk B sebesar US$ 10/unit maka koefisien elastisitas permintaan silang
adalah:

a. 0,93
b. 0,90
c. 0,87
d. 0,85

21. PT Kursi Idaman adalah produsen produk kursi model tertentu, yang telah menduga
fungsi permintaannya sebagai berikut:

Q  2000  4P
dimana
Q adalah kuantitas kursi dalam unit
P adalah harga produk dalam dollar

Maka elastisitas harga dari permintaan pada range kuantitas Q  600  700 unit
adalah:

a. 2,08
b. -2,08
c. 2,35
d. -2,35

September 2012 Halaman 11 dari 14


A30 – Dasar-dasar Ekonomi

22. Diketahui data sebagai berikut:

 MPC = b = 0,75
 Pajak proporsional adalah T = 0,20Y
 Pertambahan investasi adalah Rp 20 triliun

Dalam Sistem Pajak Proporsional, besar Multiplier dan Pertambahan Pendapatan


Nasional secara berurutan adalah

a. 4 dan Rp 80 triliun
b. 3,5 dan Rp 70 triliun
c. 2,5 dan Rp 50 triliun
d. 2 dan Rp 40 triliun

23. Diketahui data sebagai berikut:

 Pendapatan disposible meningkat dari Rp 400 ribu menjadi Rp 600 ribu


 Konsumsi meningkat dari Rp 450 ribu menjadi Rp 600 ribu

Maka besar marginal prospensity to save adalah:

a. 0,75
b. 0,55
c. 0,45
d. 0,25

September 2012 Halaman 12 dari 14


A30 – Dasar-dasar Ekonomi

Untuk soal nomor 24, 25, dan 26 menggunakan data berikut:

Diketahui pendapatan nasional potensial yaitu pendapatan nasional yang akan dicapai
pada tingkat konsumsi tenaga kerja penuh adalah sebesar Rp 800 triliun. Pada tahun
tersebut pendapatan nasional yang sebenarnya dicapai adalah Rp 750 triliun. MPC
pendapatan disposible adalah 0,75 dan sistem pajak adalah pajak proporsional dan
besarnya adalah 20% dari pendapatan nasional.

24. Jika Kebijakan fiskal diskresioner yang akan dilakukan pemerintah adalah pemerintah
menaikan pengeluarannya saja. Maka untuk mencapai konsumsi tenaga kerja
sepenuhnya, besar pengeluaran pemerintah perlu ditambah sebesar:

a. Rp 20 triliun
b. Rp 13,3333 triliun
c. Rp 25 triliun
d. Rp 26,6667 triliun

25. Jika Kebijakan fiskal diskresioner yang akan dilakukan pemerintah adalah pemerintah
menurunkan pajak saja. Maka untuk mencapai konsumsi tenaga kerja sepenuhnya,
pajak perlu dikurangi sebanyak:

a. Rp 20 triliun
b. Rp 13,3333 triliun
c. Rp 25 triliun
d. Rp 26,6667 triliun

26. Jika Kebijakan fiskal diskresioner yang akan dilakukan pemerintah adalah pemerintah
meningkatkan pengeluarannya sebanyak Rp 10 triliun, dan usaha mengatasi
pengangguran dilakukan juga dengan mengurangi pajak. Maka untuk mencapai
konsumsi tenaga kerja sepenuhnya, besar pertambahan pendapatan nasional dan
pengurangan pajak secara berurutan adalah:

a. Rp 20 triliun dan Rp 25 triliun


b. Rp 25 triliun dan Rp 13,3333 triliun
c. Rp 30 triliun dan Rp 26,6667 triliun
d. Rp 50 triliun dan Rp 40 triliun

September 2012 Halaman 13 dari 14


A30 – Dasar-dasar Ekonomi

27. Yang bukan merupakan syarat agar devaluasi berjalan lebih baik adalah:

a. Ekspor negara tersebut inelastis


b. Permintaan impor negara tersebut adalah elastis
c. Di dalam negeri tidak berlaku inflasi
d. Negara lain tidak melakukan reaksi balasan dan melakukan devaluasi pula

28. Pada tahun 2010 tingkat pendapatan sebesar 1000 dan tahun 2011 tingkat
pendapatannya 1500. Pada tahun 2010 tingkat konsumsi sebesar 700 dan tahun 2011
tingkat konsumsinya 1000. Jika Y diasumsikan sebagai tingkat pendapatan nasional
dan C adalah tingkat konsumsi, Maka fungsi konsumsi dari data tersebut di atas
adalah:

a. C = 100 + 0,6Y
b. C = 50 + 0,3Y
c. C = 150 + 0,8Y
d. C = 75 + 0,4Y

29. Diketahui fungsi tabungan adalah S  50  0,15Yd , maka besar marginal prospensity
to consume adalah:

a. 0,15
b. 0,25
c. 0,75
d. 0,85

30. PT Solusi Nyenyak adalah perusahaan yang menjual tempat tidur yang mempunyai
harga dan biaya sebagai berikut:

 Harga US$ 15 per unit


 Biaya tetap US$ 225
 Biaya rata-rata US$ 10 per unit
 Target keuntungan US$ 750

Maka jumlah tempat tidur (unit) yang harus dijual sebanyak:

a. 195
b. 175
c. 150
d. 100
*****

September 2012 Halaman 14 dari 14

You might also like