You are on page 1of 6

SATUAN ACARA PENYULUHAN

INFEKSI SALURAN PERNAPASAN AKUT (ISPA)


DI DUSUN MEKAR BAKTI, DESA SARI MULYO
KECAMATAN SUKARAJA

KKN STIKES BHAKTI HUSADA BENGKULU


2015
Susunan Acara
Penyuluhan Kesehatan ISPA
Di Dusun Mekar Bakti, Desa Sari Mulyo, Kecamatan Sukaraja

No Waktu Kegiatan penyuluhan Kegiatan sasaran


1 5 Menit Pembukaan 1. Menjawab salam
1. Memberikan salam 2. Mendengarkan dan
2. Perkenalan memperhatikan
3. Menjelaskan tujuan penyuluhan
4. Menyebutkan materi atau
pokok bahasan yang di
sampaikan
2 15 Menit Penyampaian isi materi Menyimak dan
memperhatikan
a. Pengertian ISPA
b. Mengetahui penyebab ISPA
c. Mengetahui jenis-jenis ISPA
d. Mengetahui cara pencegahan
ISPA
e. Mengetahui penanganan pada
penderita ISPA
f. Mengetahui cara pengobatan
tradisional untuk penderita
ISPA
3 30 Menit Evaluasi : Bertanya dan menjawab
1. Menyimpulkan isi penyuluhan pertanyaan
2. Menyampaikan secara singkat
materi penyuluhan
3. Memberi kesempatan kepada
audience untuk bertanya
4. Memberikan kesempatan
kepada audience untuk
menjawab pertanyaan yang
dilontarkan

4 5 Menit Penutup Menjawab salam


1. Menyimpulkan materi yang
telah disampaikan
2. Menyampaikan terima kasih
atas waktu yang telah diberikan
oleh peserta
3. Mengucapkan salam
Struktur Panitia
Penyuluhan Kesehatan ISPA
Di Dusun Mekar Bakti, Desa Sari Mulyo, Kecamatan Sukaraja

Pembimbing : Drs. H. Amin Kurnia, SKM, MM


Ketua : Jupri Herjan
Penyaji : Tika Fitriani
Moderator : Nadina Afrianti
Fasilitator : Pestalozi
Materi
Penyuluhan Kesehatan ISPA
Di Dusun Mekar Bakti, Desa Sari Mulyo, Kecamatan Sukaraja

A. Pengertian Penyakit ISPA


Istilah ISPA merupakan singkatan dari Infeksi Saluran Pernapasan Akut
dengan pengertian sebagai berikut : Infeksi adalah masuknya mikroorganisme ke
dalam tubuh manusia dan berkembangbiak sehingga menimbulkan penyakit.
Saluran pernapasan adalah organ mulai dari hidung hingga alveoli beserta organ
Adneksanya seperti sinus, rongga telinga tengah dan pleura. Infeksi akut adalah
infeksi yang berlangsung sampai dengan 14 hari. Batas 14 hari di ambil untuk
menunjukkan proses akut meskipun untuk beberapa penyakit yang dapat di
golongkan dalam ISPA, proses ini dapat berlangsung lebih dari 14 hari.
B. Penyebab ISPA
1. Penyebab Utama : virus, bakteri, jamur
2. Penyebab Lain : tertular penderita lain, belum imunisasi lengkap, kurang
gizi, tinggal di lingkungan yang kurang sehat, kebiasaan jajan
C. Jenis-jenis ISPA
1. ISPA Ringan : batuk, pilek, kadang disertai demam
2. ISPA Sedang (Pneumonia) : batuk pilek disertai napas cepat, dikatakan napas
cepat jika napas >50 kali/menit pada anak usia 2-12 bulan, dan >40
kali/menit pada anak usia 1-5 tahun.
3. ISPA Berat (Pneumonia Berat) : batuk pilek disertai sesak napas.
D. Akibat ISPA
1. Daya tahan tubuh anak menurun
2. Pertumbuhan dan perkembangan anak terhambat
3. Meninggal dunia, bila anak sesak napas dan terlambat diberi pertolongan
E. Cara perawatan penderita ISPA
1. Istirahat yang cukup
2. Jika hidung anak tersumbat karena pilek, bersihkan dengan ujung sapu tangan
atau tisu yang bersih
3. Jika anak demam : beri obat penurun panas, berikan minum yang banyak,
kompres dengan air biasa dilipatan paha dan ketiak, Jangan menggunakan
selimut yang tebal.
4. Makan makanan yang bergizi
5. Memberikan obat tradisional seperti campuran kecap/madu dengan air jeruk
nipis.
F. Pencegahan ISPA
1. Jauhkan anak-anak dari penderita ISPA
2. Jagalah kebersihan tubuh, makanan, dan lingkungan
3. Berikan makanan bergizi setiap hari
4. Imunisasi lengkap
5. Menutup mulut bila batuk
6. Membuang dahak pada tempat tertutup
7. Usahakan ruang tempat tinggal mempunyai udara yang cukup bersih dan
jendela yang cukup
8. Jangan merokok dekat anak-anak.
LAMPIRAN

You might also like