You are on page 1of 2

Panitia Pelaksana Chemistry Education Fair

2017
PROGRAM STUDI PENDIDIKAN KIMIA
JURUSAN PENDIDIKAN ILMU PENGETAHUAN ALAM
FAKULTAS ILMU TARBIYAH DAN KEGURUAN
UIN SYARIF HIDAYATULLAH JAKARTA

SYARHIL QUR’AN
Persyaratan peserta :
1. Peserta merupakan siswa/i tingkat SMA/MA se-derajat.
2. Peserta adalah siswa/i perwakilan dari SMA/MA masing-masing, dibuktikan dengan
kartu pelajar atau surat keterangan siswa (dibawa saat TM).
3. Setiap sekolah diperbolehkan mengirimkan lebih dari satu kelompok.
4. Satu tim terdiri dari tiga orang.
5. Setiap sekolah mengirimkan perwakilan untuk mengikuti TM (Technical Meeting) online
di hari yang ditentukan.
6. Mengisi formulir pendaftaran lomba.
7. Membayar uang pendaftaran sebesar Rp. 175.000,-/kelompok.

Persyaratan penampilan :
1. Tema yang boleh dipilih oleh peserta:
A. Tema Penyisihan :
a. Merajut pilar-pilar persatuan bangsa dalam rangka memperkokoh NKRI
b. Urgensi IPTEK dalam upaya memajukan peradaban dan kehidupan bangsa
c. Bahaya penyalahgunaan narkoba bagi pembangunan kehidupan bangsa yang
kokoh dan sehat
d. Islam dalam kehidupan multikultural
e. Mengoptimalkan pengelolaan zakat, infaq dan shadaqoh untuk mengentas
kemiskinan
f. Kepemimpinan dalam konsep Al-Qur’an

B. Tema Final:
a. Pemuda Islam Indonesia sebagai tonggak pengembangan demi kemajuan
masyarakat dan bangsa
b. Islam dan kebhinekaan
c. IPTEK, warisan dan kebudayaan
d. Toleransi lintas agama untuk membangun bangsa yang harmonis dan bersahaja
e. Merekonstruksikan moral bangsa dengan memberantas korupsi
f. Ekonomi syariah di era pasar bebas
2. Setiap peserta berpenampilan rapi dan sopan.
3. Peserta harus tiba 15 menit sebelum acara dimulai.
4. Peserta yang berhalangan tampil harus memberitahukan 30 menit sebelum lomba dimulai.
5. Peserta yang dipanggil tiga kali berturut-turut dan tidak hadir tanpa alasan yang
dibenarkan, maka hak tampilnya dinyatakan gugur.
6. Setiap penampilan disediakan waktu 15 menit.
7. Peserta wajib melaporkan judul yang akan ditampilkan sekaligus menyerahkan naskahnya
saat registrasi (3 rangkap).
8. Peserta yang lolos ke babak final harus tampil menggunakan judul yang berbeda dengan
judul yang ditampilkan saat babak penyisihan.
9. Pensyarah tidak perlu memperkenalkan diri/ menyebut asal daerah.
10. Tanda mulai, persiapan berhenti, dan habisnya waktu diatur dengan isyarat lampu/ bel.

Gd. FITK lt. 6 Jl.Ir. H. Juanda no.95 Ciputat, Tangerang Selatan 15412
CP:0818-0727-1311 (Arin), 0857-7963-6351 (Sandra), 0857-1545-4589 (Andin)
Panitia Pelaksana Chemistry Education Fair
2017
PROGRAM STUDI PENDIDIKAN KIMIA
JURUSAN PENDIDIKAN ILMU PENGETAHUAN ALAM
FAKULTAS ILMU TARBIYAH DAN KEGURUAN
UIN SYARIF HIDAYATULLAH JAKARTA

 Lampu hijau sebagai tanda persiapan dan penyajian.


 Lampu kuning sebagai tanda habisnya waktu minimal dan persiapan habisnya waktu.
 Lampu merah sebagai tanda waktu habis.
11. Penampilan dimulai dengan membacakan uraian syarahan, pembacaan ayat Al-Qur’an,
kemudian menterjemahkannya secara puitis.
12. Kurang atau lebih dari ketentuan waktu penampilan yang telah ditentukan dapat
mengurangi nilai bidang syarah.
13. Setiap peserta wajib mengikuti setiap rangkaian kegiatan syarhil al-qur’an.

Sistematika lomba :

1. Perlombaan berlangsung dua putaran


• putaran pertama babak penyisihan 15 menit
• putaran kedua babak final 20 menit
2. Peserta dipanggil sesuai nomor undian yang diambil sebelum perlombaan dimulai

Kriteria penilaian :
1. Bidang tilawah dan adab (nilai min. 10 max. 30).
 Tajwid dan fashahah (penilaian tentang ketepatan bacaan sesuai dengan kaidah ilmu
tajwid).
 Lagu dan suara (penilaian tentang keindahan dan keharmonisan lagu serta kemerduan
suara).
 Kesopanan dan keserasian (penilaian tentang sikap, gerak, serta pakaian peserta
keseluruhan sebagai satu tim).
2. Bidang terjemah dan materi syarahan (nilai min.10 max.40).
 Ketepatan terjemah (penilaian tentang isi terjemah yang sesuai dengan kandungan
ayat).
 Sistematika (penilaian tentang susunan dan urutan materi yang mencakup
pendahuluan, permasalahan, pembahasan, dan kesimpulan).
 Isi (penilaian tentang keutuhan, kedalaman, keluasan, ketepatan uraian, dan kekuatan
argumentasi, termasuk dalil yang digunakan).
 Kaidah dan gaya bahasa (penilaian tentang pemakaian kata dan struktur kalimat yang
benar, mengena, dan menarik sesuai dengan kaidah bahasa dan sastra).
3. Bidang penghayatan dan retorika (nilai min.10 max 30).
 Vokal (penilaian tentang tipe suara yang jelas, utuh, dan mantap).
 Intonasi dan aksentuasi (penilaian tentang irama dan tekanan suara yang sesuai dengan
maksud yang dikandung oleh terjemah dan isi uraian).
 Gaya dan mimik (penilaian tentang gerak anggota badan dan ekspresi wajah yang
menggambarkan penghayatan terjemahan dan isi uraian).

Gd. FITK lt. 6 Jl.Ir. H. Juanda no.95 Ciputat, Tangerang Selatan 15412
CP:0818-0727-1311 (Arin), 0857-7963-6351 (Sandra), 0857-1545-4589 (Andin)

You might also like