You are on page 1of 1

NAMA : Agnes Luvita Manurung

KELAS : A Mandiri PGSD 2016

M.KULIAH : Pend. Seni Musik

UJIAN TENGAH SEMESTER

1. Jika anda ditempatkan sebagai tenaga pendidik untuk anak-anak di wilayah konflik
Jalur Gaza atau suriah.
Materi musik apa yang anda berikan untuk pembelajaran “Musik untuk Anak” usia
sekolah dasar ?
Jawab :
Ada berbagai cara untuk mengajak orang yang terkena konflik termasuk anak-anak
untuk memotivasi mereka agar selalu optimis salah satunya datang dari musik.
Jika saya sebagai pendidik yang memberikan pengajaran tentang musik untuk
diberikan kepada anak yang berada dalam wilayah konflik maka saya akan lebih
sering memperdengarkan lagu-lagu yang memotivasi mereka yang sedang dalam
konflik yang berkepanjangan dan sering mengajak mereka untuk bernyanyi lagu-lagu
sederhana atau lagu-lagu yang ceria dan menyuruh mereka untuk bernyanyi
bersama. Kegiatan itu mungkin akan membuat mereka sedikit lupa akan kesedihan
dan ketakutan yang mereka alami selama berada di wilayah konflik seperti Gaza atau
suriah.
Contoh lagu yang dapat memotivasi anak seperti lagu Heal the World dari Michael
Jackson. Lagu Heal The World juga mengajak seluruh orang untuk mencintai
perdamaian dan bersatu untuk saling menyayangi. Tanpa ada permusuhan.
Menyisihkan lebih banyak ruang di hati untuk “Cinta”. Untuk generasi akan datang
dan membuat dunia yang lebih baik.

You might also like