You are on page 1of 2

PENANGANAN ASKARIASIS

No. Dokumen : 175/SOP/UKP/2016


No. Revisi :
SOP
Tanggal Terbit : 10 Februari 2016
Halaman :

UPTD PUSKESMAS dr. Oneng Soekiraten


MUARA BUNGO 1 NIP. 198009202008032004

1. Pengertian Askariasis adalah suatu penyakit yang disebabkan oleh infestasi parasit
Ascaris lumbricoides.
2. Tujuan Sebagai acuan dalam penatalaksanaan askariasis dan mencegah
komplikasi untuk semua pasien yang menderita askariasis yang datang di
Puskesmas Muara Bungo 1
3. Kebijakan SK Kepala Puskesmas No. 445/045/PKM-MB1/2016 tentang Penyusunan
Rencana Layanan Medis dan Rencana Layanan Terpadu
4. Referensi Permenkes No. 5 Tahun 2014 tentang Panduan Praktik Klinis Bagi
Dokter di Fasilitas Layanan Kesehatan Primer
5. Prosedur 1. Melakukan anamnesa
a. Sapa pasien dengan ramah
b. Tanyakan keluhan: Nafsu makan menurun, perut membuncit,
lemah, pucat, berat badan menurun, mual, muntah, batuk,
demam, diare, atau konstipasi, rasa tidak enak di perut, kolik
akut pada daerah epigastrium, muntah cacing,
2. Pemeriksaan Fisik
a. Memeriksa TTV
b. Malnutrisi
c. Konjungtiva anemis
d. Nyeri abdomen jika terjadi obstruksi.
3. Pemeriksaan penunjang
a. Eosinofilia 10% atau lebih sering pada infeksi dengan Ascaris
lumbricoides
b. Pemeriksaan tinja secara langsung: adanya telur dalam tinja
memastikan diagnosis Askariasis.
c. Pada foto thoraks tampak infiltrat yang menghilang dalam
waktu 3 minggu. Keadaan ini disebut sindroma Loeffler.
4. Penatalaksanaan
Farmakologis
a. Pirantel pamoat 10 mg/kg BB/hari, dosis tunggal, atau
b. Mebendazol, dosis 100 mg, dua kali sehari, diberikan selama
tiga hari berturut-turut, atau
c. Albendazol, pada anak di atas 2 tahun dapat diberikan 2 tablet
(400 mg) atau 20ml suspensi, dosis tunggal. Tidak boleh
diberikan pada ibu hamil
5. Konseling dan Edukasi
Memberi pengetahuan kepada masyarakat akan pentingnya kebersihan
diri dan lingkungan, antara lain:
a. Kebiasaan mencuci tangan dengan sabun dan air mengalir
b. Menutup makanan
c. Masing-masing keluarga memiliki jamban keluarga
d. Tidak menggunakan tinja sebagai pupuk
e. Kondisi rumah dan lingkungan dijaga agar tetap bersih dan
tidak lembab
6. Unit Terkait Poli Anak dan Balita, Apotek, Laboratorium
7. Dokumen terkait Buku laporan kegiatan, rekam medis

You might also like