You are on page 1of 2

PELAYANAN TAHAP TERMINAL

Nomor : Revisi Ke : Halaman :


RSUD CILILIN 1/2

DITETAPKAN OLEH :
Kepala UPTD RSUD Cililin
STANDAR TANGGAL TERBIT
PROSEDUR
OPERASIONAL
dr.Achmad Oktorudy, MARS
NIP.1966100820050221001
Pelayanan pada tahap terminal adalah pelayanan yang diberikan untuk
pasien yang mengalami sakit atau penyakit yang tidak mempunyai
PENGERTIAN
harapan untuk sembuh dan menuju pada proses kematian dalam 6
(enam) bulan atau kurang.
 Menghargai nilai yang dianut pasien, agama, dan preferensi
budaya.
 Mengikutsertakan pasien dan keluarga dalam aspek pelayanan
kesehatan.
TUJUAN  Memberikan respon pada hal psikologis, emosional, spiritual, dan
budaya dari pasien dan keluarganya.
 Diharapkan untuk menambah wawasan dan pengetahuan dalam
kaitannya dengan pelayanan kesehatan kepada masyarakat.

1. Setiap pasien berhak mendapatkan pelayanan tahap terminal.


2. Dokter, perawat dan unit terkait berkewajiban memberikan
KEBIJAKAN pelayanan tahap terminal.

1. Menghormati keputusan dokter untuk tidak melanjutkan


pengobatan dengan persetujuan pasien dan atau keluarganya
2. melakukan asesmen dan pengelolaan yang sesuai terhadap pasien
dalam tahap terminal. Problem yang berkaitan dengan kematian
antara lain:
a. problem fisik berkaitan dengan kondisi atau penyakit
terminalnya
PROSEDUR b. problem psychology, ketidakberdayaan, kehilangan kontrol,
ketergantungan, dan kehilangan diri dan harapan.
c. Problem sosial isolasi dan perpisahan
d. problem spiritual
3. memberikan pelayanan dan perawatan pada pasien tahap terminal
dengan hormat dan respect
4. melakukan intervensi untuk mengurangi rasa nyeri, secara primer
atau sekunder serta memberikan pengobatan sesuai permintaan
pasien dan keluarga
5. menyediakan akses terapi lainnya yang secara realistis diharapkan
dapat memperbaiki kualitas hidup pasien, yang mencakup terapi
alternatif atau terapi non tradisional
6. melakukan intervensi dalam masalah keagamaan dan aspek
budaya pasien dan keluarga.
7. Melakukan asesmen status mental terhadap keluarga yang
ditinggalkan serta edukasi terhadap mekanisme penanganannya.
8. Peka dan tanggap terhadap harapan keluarganya
9. menghormati hak pasien untuk menolak pengobatan atau tindakan
medis lainnya.
10. Mengikutsertakan keluarga dalam pemberian pelayanan

1. IGD
2. IRJA
UNIT TERKAIT
3. IRNA
4. HCU

You might also like