You are on page 1of 2

Nama : Ageng Budiananti

NIM : 011 828 256 301


Prodi : Bedah Anak

Menjadi Five Star Doctor, dengan Anak Berkembang Baik dan Keluarga Utuh

Five star doctor merupakan suatu konsep yang menggambarkan karakteristik dokter yang
ideal dan memiliki gabungan dari lima atribut sehingga seorang dokter dapat memenuhi
kebutuhan seperti relevansi, kualitas, cost-effectiveness dan penyamarataan pada bidang
kesehatan.
Atribut dari five star doctor tersebut adalah:
1. Care provider
2. Decision maker
3. Communicator
4. Community leader
5. Manager
Seorang care provider merupakan seseorang yang dapat memberikan tatalaksana yang
menyeluruh, seperti kuratif, preventif atau rehabilitative dengan kualitas terbaik. Seorang
decision-maker harus dapat memberikan keputusan dengan mempertimbangkan beberapa hal
seperti efficacy dan cost. Dokter juga harus dapat berperan sebagai communicator, yang bisa
menyampaikan/ berkomunikasi dengan tujuan untuk meyakinkan pasien, keluarga dan
komunitas dalam hal menjaga gaya hidup sehat dan menjadi partner dalam hal kesehatan.
Community leader berperan sebagai pemimpin dalam suatu komunitas yang mengarahkan
komunitas tersebut agar dapat menjalankan suatu aktivitas kesehatan. Sementara, seorang
dokter juga harus berperan sebagai manajer yang baik untuk dapat menjalankan seluruh atribut
yang diperlukan untuk menjadi seorang five star doctor.
Semua atribut tersebut bertujuan agar dapat membantu komunitas memenuhi kualitas
kesehatan yang baik dalam masyarakat. Akan tetapi, hal ini bukan merupakan suatu hal yang
mudah untuk dilakukan, mengingat beragamnya karakter yang ditemukan dalam suatu
komunitas, sehingga hal ini harus diperhatikan sambil menjalankan tugasnya dengan
mempertimbangkan 5 atribut diatas. Selain itu, hal lain yang harus dipertimbangkan adalah
kehidupan pribadi dari seorang dokter, yang juga harus menjalankan fungsinya dalam keluarga.
Seorang dokter juga harus dapat menjalankan fungsi dan tugasnya sesuai dengan perannya
dalam keluarga. Jika dokter adalah seorang wanita, maka ia harus menjalankan perannya
sebagai seorang Ibu ditengah-tengah kesibukannya sebagai five star doctor. Menjalankan dua
peran dalam waktu bersamaan dalam keseharian merupakan sesuatu yang sulit, oleh karena itu
prioritas perlu ditetapkan. Sebagai seorang Ibu, keluarga harus tetap menjadi prioritas utama,
untuk menjaga keutuhan keluarga. Di rumah, seorang dokter harus berperan sepenuhnya
sebagai seorang Ibu, meskipun terkadang waktu yang dimiliki di rumah lebih sedikit
dibandingkan dengan waktu yang dihabiskan di rumah sakit atau di lingkungan kerja, maka
saat berada dirumah, seorang dokter harus sepenuhnya berperan sebagai seorang Ibu baik bagi
suami dan anak-anaknya. Penyesuaian waktu di lingkungan kerja juga sedapat mungkin
disesuaikan, misalnya waktu pagi hari dapat dihabiskan dirumah dahulu untuk mempersiapkan
dan mengantar anak ke sekolah. Saat dirumah, seorang Ibu juga harus bisa menjaga komunikasi
yang baik dan efektif, sehingga meskipun waktu yang dihabiskan dirumah tidak terlalu banyak,
akan tetapi komunikasi yang efektif dapat membantu seorang dokter dan keluarganya dalam
menyampaikan baik kasih sayang antar keluarga, pendapat dan keinginannya, sehingga dapat
tercapai pengertian yang baik.
Selama menjalankan peran sebagai seorang five star doctor, peran sebagai seorang Ibu
juga dapat tetap dijalankan melalui komunikasi jarak jauh dengan memantau perkembangan
anak, misalnya melalui guru atau keluarga yang menghabiskan waktu bersama dengan anak.
Pada kesimpulannya, meskipun kesibukan sebagai seorang dokter yang memiliki kualitas
bintang lima cukup menghabiskan waktu diluar rumah, hal-hal yang harus diperhatikan sebagai
seorang Ibu adalah; menentukan prioritas (dimana keluarga merupakan prioritas pertama),
manajemen waktu yang baik, berperan seutuhnya sebagai seorang Ibu disaat berada bersama
dengan keluarga, serta menjaga komunikasi efektif dalam keluarga, dan pada saat di
lingkungan kerja, seorang dokter harus menjalankan perannya sambil tetap mengingat 5 hal
yang perlu dilakukan dalam satu waktu, yaitu sebagai dokter yang juga adalah seorang care
provider, decision maker, communicator, community leader dan manager.

You might also like