You are on page 1of 28

OBAT OBAT LAMBUNG

Apa lambung itu?


Lambung adalah salah satu organ
dalam sistem pencernaan pada
manusia yang berfungsi untuk
mencerna makanan dan menyerap
beberapa sari-sari makanan.
Penyakit apa saja yang terdapat pada lambung?

1. Gastritis
Gastritis Gastritis yang biasanya orang awam mengatakannya maag adalah
peradangan yang terjadi dilambung akibat meningkatnya sekresi asam lambung
iritasi/perlukaan pada lambung.

2.Tukak Lambung
Tukak lambung adalah luka yang muncul pada dinding lambung akibat terkikisnya
lapisan dinding lambung. Luka ini juga berpotensi muncul pada dinding bagian
pertama usus kecil (duodenum) serta kerongkongan (esofagus).

3.Kanker Lambung
Kanker lambung atau dikenal sebagai gastric cancer merupakan kanker yang
berawal pada bagian lambung.

4.Gastroesophageal Reflux Disease (GERD)


GERD adalah proses aliran balik/refluks yang berulang, dengan atau tanpa
keluhan mukosa namun menimbulkan gangguan dari kualitas hidup manusia.

5. DLL
Apa Penyebabnya?
Stress
Mengkonsumsi alkohol
Merokok
Obat-obatan (terutama obat-obat
analgetik-anti inflamasi seperti :
aspirin(antalgin, postan dll), salicylat,
sulfonamide)
Infeksi bakteri H.pylori
Terlambat makan
Bagaimana cara
mengobatinya?
Cara mengatasi penyakit lambung
dengan beberapa obat-obatan
lambung dengan beberapa
penggolongan seperti
1. Antasida
2. Antibiotika
3. Obat penguat motilitas
4. Penghambat sekresi asam (H2-
blockers dan penghambat pompa-
inhibitor)
Antasida doen
Komposisi:
Tiap tablet kunyah atau tiap 5 ml suspensi
mengandung :
-Gel Aluminium Hidroksida kering 258,7 mg (setara
dengan Aluminium Hidroksida) 200 mg
- Magnesium Hidroksida 200 mg

Farmakologi:
Kombinasi Aluminium Hidroksida dan Magnesium
hidroksida merupakan antasid yang bekerja
menetralkan asam lambung dan menginaktifkan
pepsin sehingga rasa nyeri ulu hati akibat iritasi oleh
asam lambung dan pepsin berkurang.
Dosis dan Cara Pemberian:
Tablet
-Anak-anak 6-12 tahun : sehari 3-4 kali 1/2 tablet.
-Dewasa : sehari 3-4 kali 1-2 tablet. Diminum 1-2 jam
setelah makan dan menjelang tidur.

Syrup
-Anak-anak 6-12 tahun : sehari 3-4 kali 1/2 sendokteh -1
sendok teh.
-Dewasa : sehari 3-4 kali 1-2 sendok teh. Diminum 1 - 2
jam setelah makan dan menjelang tidur.

Efek Samping:
Efek samping yang umum adalah sembelit, diare, mual,
muntah dan gejala-gejala tersebut akan hilang bila
pemakaian obat dihentikan.
Antibiotika
Antibiotika ini biasanya digunakan
pada tripel terapy contoh obat nya
ialah tetrasiklin, klaritomisin amoxixilin
dan metrinidazol
Obat penguat motilitas
Obat penguat motilitas ini digunakan
untuk memperkuat peristaltik dan
mempercepat pengosongan lambung
serta berdaya anti-emetic contoh
obatnya yaitu : Domperidon
Domperidon berkhasiat anti-emetis
beserta stimulasi peristaltik dan
pengosongan lambung
Dengan efek samping kejang-kejang
usus sementara dan reaksi alergi
Peghambat sekresi asam
H2-Blockers merupakan Obat-obat menempati reseptor
histamine-H2 secara selektif di permukaan sel-sel
parietal sehingga sekresi asam lambung dan pepsin
sangat dikurangi. Contoh obatnya: Ranitidine

Ranitidine
Daya penghambat senyawa furan ini terhadap sekresi
asam lebih kuat daripada simetidin. Tidak merintangi
perombakan oksidatif dari obat-obat lain sehingga tidak
mengakibatkan interaksi yang tidak diinginkan.
Efek sampingnya mirip simetidin tetapi tidak
menimbulkan gynecomastia karena tidak bersifat
antiandrogen dan efek psikis (perasaan kalut).
Dosis: 1 dd 300mg sesudah makan malam 4-8 minggu,
sebagai pencegahan: 1dd 150mg, i.v. 50mg sehari
Penghambat pompa-proton (PPP):Obat-obat ini
menghambat dengan praktis tuntas sekresi asam
dengan jalan menghambat enzim H+/K+-ATPase
secara selektif dalam sel-sel parietal dan merupakan
obat pilihan pertama. kadar penghambatan asam
tergantung dari dosis dan pada umumnya lebih kuat
daripada perintangan oleh H2-blockers. Contoh
obatnya adalah Omeperazol
Omeperazol
Senyawa benzidimazol ini adalah penghambat pompa
proton pertama yang digunakan dalam terapi untuk
menurunkan produksi asam lambung yang kuat.
Efek sampingnya tidak sering terjadi dan berupa
gangguan lambung usus, nyeri kepala, nyeri otot dan
sendi, vertigo, gatal-gatal dan rasa kantuk atau sukar
tidur.
Dosis: gastiris dan tukak 1 dd 20-40mg selama 4-8
minggu, tukak lambung selama 2-4 minggu,
profilaksis tukak lambung 1 dd 80mg
Anti Emetika
Apa itu anti emetika?
Anti emetik atau obat mual adalah
obat yang digunakan untuk
mengatasi rasa mual dan muntah.
Antiemetik secara khusus digunakan
untuk mengatasi mabuk perjalanan
dan efek samping dari analgesik
golongan opiat, anastesi umum, dan
kemoterapi yang digunakan untuk
melawan kanker, juga untuk
mengatasi vertigo (pusing) dan
Apa penyebab mual dan
muntah?
Muntah diakibatkan oleh stimulasi dan pusat muntah
di sumsum-sambung (medulla oblongata) dan
berlangsung menurut beberapa mekanisme, yaitu
akibat rangsangan Iangsung melalui CTZ, atau
melalui kulit otak (cortex).
a. Rangsangan langsung Terjadi pada saluran
pencernaan. Bila peristaltik dan pelintasan lambung
tertunda, terjadilah dispepsi dan muntah.
b. Kulit otak yaitu Seperti adakala pada waktu melihat,
mencium, atau merasakan sesuatu sudah cukup
untuk menimbulkan mual dan muntah.
Apa saja jenis-jenis muntah?
a. Motion Sickness (mabuk darat)
Sejak lama diperkirakan bahwa mabuk darat khususnya disebabkan
oleh gerakan kendaraan. Gerakan ini merangsang secara berlebihan
labirin dibagian dalam telinga dan kemudian juga pusat muntah
melalui CTZ. Akan tetapi, sejak beberapa tahun teori konflik indra
sudah diterima umum. Menurut teori ini penyebab utama mabuk darat
adalah pertentangan antara informasi yang disalurkan oleh organ
keseimbangan ke otak disatu pihak dan informasi dari indra-indra lain
dilain pihak. Khususnya menyangkut pertentangan mata dan indra
perasa, yang sebetulnya harus bekerja sama dengan organ
keseimbangan (labirin) yang pada mabuk darat memegang peran
esensial.

b. Muntah kehamilan
Jenis muntah ini biasanya terjadi pada minggu ke-6 dan ke-14 dari
masa kehamilan akibat kenaikan pesat dari HCG (human chomorion
gonadotropin). Gejalanya pada umumnya tidak hebat dan hilang
dengan sendirinya, maka sedapat mungkin jangan diobati agar tidak
mengganggu perkembangan organ-organ janin.
c. Muntah akibat sitotastika
Sitostastika dapat menimbulkan muntah-muntah akibat
rangsangan langsung dari CTZ dan stimulasi dari
retroperistaltik (terbalik) dan pelepasan serotonin
disaluran lambung-usus. Emesis akut timbul selama 24
jam pertama setelah kemoterapi, sedangkan muntah yang
baru dimulai pada hari ke-2 sampai ke-6 disebut muntah
terlambat.

d. Muntah akibat radioterapi


Dengan membagi secara merata (fraksionasi) dosis total
dari penyinaran, maka frekuensi mual dan muntah dapat
dikurangi. Daerah lambung adalah paling sensitif dan
radiasinya masih sering menimbulkan muntah yang tidak
begitu hebat. Muntah post-operatif terjadi untuk sebagian
besar tergantung dari anestetika yang digunakan dan
jenis pembedahan. Yang digunakan adalah terutama zat-
zat antagonis DA dan antagonis serrotonin.
Bagaimana cara mengobatinya?
Antihistaminika
Obat ini terutama digunakan untuk mencegah dan mengobati mual dan
muntah akibat mabuk darat serta pada gangguan tujuh keliling
(vertigo).
Efek sampingnya berupa perasaan mengantuk dan efek antikolinergis
yang agak sering dilaporkan pada dimehidrinat, anak-anak di bawah usia
3 tahun peka terhadap efek samping dari deminihidrat

Dosis masing-masing obat:


Siklizin (Marzin): Profilaksis 1-2 jam sebelum berangkat 50mg, bila perlu
diulang 5 jam kemudian
Meklizin (suprimal): Profilaksis 1-2 jam sebelum berangkat 25-50mg, bila
perlu diulang setelah 12 jam
Dimenhidrat (difenhidramin, dramine, antimo): profilaksis 1 jam sebelum
berangkat 50-100mg, bila perlu diulang 8 jam kemudian.
Prometazin (phenerangan): dewasa dan anak-anak >8 tahun: 25mg, 0,5-
1jam sebelum perjalanan, bila perlu diulag setelah 6-8 jam. Anak-anak 1-
3 tahun 2,5mg dan anak-anak 3-5 tahun 15mg
Metoklopramida: Primperan, Opram
Devirat aminoklobenzada ini berkhasiat anti-
emetis kuat berdasarkan pertama-tama blockade
reseptor dopamine di CTZ. Di samping itu, zat ini
juga memperkuat pergerakan dan pengosongan
lambung. Efektif pada semua jenis muntah,
termasuk akibat radio-/kemoterapi dan migraine;
pada mabuk darat obat ini tidak ampuh.
Efek sampingnya yang terpenting adalah sedasi
dan gelisah berhubungan metoklopramida dapat
melintasi rintangan darah-otak. Efek
sampinglainnya berupa gangguan lambung-usus
serta gangguan ekstrapiramidal, terutama pada
anak-anak kecil.
Dosis: 3-4 dd 5-10mg, anak-anak maksimal
0,5mg/kg/sehari. Rektal 2-3 dd 20mg
Obat-obat diare
Apa diare itu?
Diare adalah keadaan buang-buang
air dengan banyak cairan (mencret)
dan merupakan gejala dari penyakit-
penyakit tertentu atau gangguan
lain. Kasus ini terdapat pada banyak
Negara-negara berkembang dengan
standar hidup yang rendah dimana
dehidrasi akibat diare merupakan
salah satu penyebab kematian
penting pada anak-anak.
Apa penyebabnya?
Menurut teori klasik diare disebabkan oleh
meningkatnya peristaltic usus tersebut,
sehingga pelintasan chymus sangat
dipercepat dan masinh menggandung
banyak air pada saat meninggalkan tubuh
sebagai tinja. Penilitian dalam tahun-tahun
terakhir menunjukan bahwa penyebab
utamanya adalah bertumpuknya cairan di
usus akibat tergangguanya resorpsi air
atau/dan terjadinya hipersekresi
Sehingga berdasarkan sebabnya diare di bagi menjadi 2:

Diare akut umumnya disebabkan oleh infeksi virus atau


kuman, atau dapat pula akibat efek samping obat atau
gejala dan gangguan saluran cerna. Umumnya gangguan
ini bersifat self-limiting dan bila tanpa komplikasi tidak
perlu ditangani dengan obat, kecuali rehidrasi oral bila ada
bahaya dehidrasi. Hanya pada bentuk diare bakteriil yang
sangat serius perlu dilakukan terapi dengan antibiotika.
Pilihan utama adalah amoksisilin, kotrimokazol dan
senyawa fluorkinolon. Loperamida banyak digunakan
untuk mengurangi frekuensi defekasi pada diare viral dan
akut tanpa demam atau darah dalam tinja.

Diare kronis. Diare yang bertahan lebih dari 2 minggu


umumnya disebut kronis dan harus selalu diselidiki
penyebabnya.
Apa saja jenis-jenis diare?
a. Diare akibat virus, misalnya influenza perut dan
travellers diarrhoea yang disebabkan antara lain oleh
rota virus dan adeno virus.

b. Diare bacterial invasive (bersifat menyerbu)


Agak sering terjadi, tetapi mulai berkurang berhubung
semakin meningkatnya derajat hygiene masyarkat.
Kuman pada keadaan terntentu menjadi invasive dan
menyerbu ke dalam mukosa, di mana terjadi
perbanyakan diri sambil membentuk toksin enterotoksin
ini dapat diresorpsi ke dalam darah dan menimbulkan
gejala hebat seprti demam tinggi, nyeri kepala dan
kejang-kejang.
c. Diare parasite
akibat protozoa seperti entamoeba
histoliticya dan giargia lamblia, yang
terutama terjadi di daerah tropis
d. Diare akibat keracuan makanan
Sering terjadi misalnya, pada waktu
perhelatan anak-anak sekolah atau
karyawan perusahaan dan biasanya
disertai pula dengan muntah-muntah.
Bagaimana mengobatinya?
Loperamida (Imodiurn)
Zat ini memiliki kesamaan mengenai rumus
kmianya dengan opiat petidin dan berkhasiat
obstipasi kuat dengan mengurangi peristaltik.
Lagi pula zat ini mampu menormalisasi
keseimbangan resorpsi-sekresi dari sel-sel
mukosa, yaitu memulihkan sel-sel yang
berada dalam keadaan hipersekresi ke
keadaan resorpsi normal kembali. Maka
banyak digunakan pada diare akut
Efek sampmgnya berupa mual, muntah, pusing,
mulut kering dan eksantem kulit.

Dosis: pada diare akut dan kronis permulaan 2


tablet dan 2 mg, lalu setiap 2 jam I tablet sampai
maks. 8 tablet seharinya. Anak-anak sampai 8
tahun: 2-3 dd 0,1 mg setiap kg bobot badan, anak-
anak 8-12 tahun: pertama kali 2 mg, maks. 8-12
mg sehari. Tidak boleh diberikan pada anak-anak
di bawah usia 2 tahun, karena fungsi hatinya
belum berkembang dengan sempurna untuk dapat
menguraikan obat ini.
Karbo adsorbsen : arang aktif, Norit, Bekarbon.
Karbo adalah arang halus (nabati atau
hewani) yang telah diaktifkan melalui suatu
proses tertentu. Obat ini memiliki daya-serap
pada permukaannya (adsorpsi) yang kuat,
terutama terhadap zat-zat yang molekulnya
besar, seperti alkaloida, toksin bakteri atau
zat-zat beracun yang berasal dari makanan.
Dosis: 3-4 dd 0,5-1g
SELESAI
MAKASIH UNTUK PERHATIANNYA

You might also like