You are on page 1of 6

Anatomi Fisiologi Panggul

1. Pelvis (Panggul)
Panggul dibentuk oleh 4 (empat) buah kelompok
tulang, yaitu (Wagiyo dkk, 2016):
a. Os coxae kiri dan kanan, membentuk dinding
lateral dan anterior rongga panggul
b. Os coccygis dan os sacrum, bagian dari columna
vertebralis, membentuk dinding posterior
rongga panggul.
c. Os coxae sendiri masing-masing sebenarnya
terdiri dari 3 tulang kecil yang bersatu, yaitu os
ilium, os ischium, dan os pubis.
2. Rongga panggul
Rongga panggul dibagi 2 bagian, yaitu bagian atas dan
bawah oleh bidang opertura pelvis superior (dalam
obstetri sering disebut sebagai Pintu Atas Panggul,
PAP). opertura pelvis superior dibentuk oleh (Wagiyo
dkk, 2016):
a. Promontorium os sacrum di bagian posterior
b. Linea iliopectinea di bagian lateral
c. Symphisis os pubis di bagian anterior
Inklinasi panggul adalah sudut yang terbentuk
antara bidang yang melalui opertura pelvis superior
dengan bidang horizontal. Bagian di atas atau kranial
terhadap apertura pelvis superior disebut sebagai
pelvis spurium, merpakan bagian bawah atau kaudal
daripada rongga abdomen.
3. Dinding dinding rongga panggul terdiri dari (Wagiyo dkk,
2016):
a. Dinding anterior: pendek, dibentuk oleh corpus, rami
dan symphisis osium pubis
b. Dinding posterior: dibentuk oleh permukaan ventral os
sacrum dan os coccygis serta muskulus pyriformis yang
membentang padapermukaan ventral os sacrum dan
diliputi oleh facie pelvis
c. Dinding lateral: dibentuk oleh bagian os coxae dibawah
opertura pelvis superior, membrana obturatoria,
ligamentum sacrotuberosum, ligamentum
sacrospinosum, dan muskulus obturator internus dengan
fascia obturatoria
d. Dinding inferior dan dasarpanggul: dibentuk oleh
difragma pelvis yang berfungsi menahan alat-alat rongga
panggul utama dan bagian perineum.
4. Pelvis Verum
Mempunyai pintu masuk, yaitu apertura pelvis
superior, dan pintu keluar apertura pelvis inferior
(dalam obsteri disebut sebagai pintu bawah panggul,
PEP). Apertura pelvis inferior merupakan dua segitiga
yang bersekutu pada alasnya (pada garis yang
menghubungkan kedua tuber ischiadica), dibentuk
oleh (Wagiyo dkk, 2016):
a. Segitiga bagian dorsal, trigonum anale, dibentuk
oleh kedua ligamentum sacrotuberosum dan
puncaknya terletak pada oscoccygis.
b. Segitiga bagian ventral, trigonum urogenitale,
dibentuk oleh ramus inferior os pubis dan ramus os
ischium kiri dan kanan, dan puncaknya terletak
pada symphisis os pubis.
5. Klasifikasi Panggul Caldwell-Moloy
Ada 4 tipe panggul dasar atau karakteristik, menurut klarifikasi Calwell-
Moloy (Wagiyo dkk, 2016):
a. Tipe gynaecoid: bentuk pintu atas panggul seperti elips melintang kiri-
kanan, hampir mirip lingkaran. Karakteristik tipe panggul gynaecoid
diameter transversal dengan diameter antroposterior hampir sama
panjang dan yang terbesar terletak di tengah. Dinding samping
panggul lurus, merupakan jenis panggul tipikal wanita
b. Type anthropoid: bentuk atas panggul seperti elips membujur
anterosposterior. Karakteristik tipe panggul anthropoid diameter
transversal terbesar juga terletak di tengah dan lebih pendek dari
diameter antroposterior. Dinding samping panggul lurus, merupakan
jenis panggul tipikal golongan kera.
c. Type android: bentuk pintu atas panggul seperti segitiga. Diameter
transversal terbesal terletak di posterior dekat sakrum. Dinding
samping panggul membentuk sudut yang makin sempit ke arah
bawah. Merupakan jenis panggul tipikal pria.
6. Perbedaan Bentuk Panggul Wanita dan Pria
a. Pada wanita, dinding pelvis spurium dangkal, SIAS
menghadap ke ventral. Pada pria, dinding pelvis spurium
tajam atau curam, SIAS menghadap ke medial.
b. Pada wanita, apertura pelvis superior berbentuk oval.
Pada pria, apertura pelvis superior berbentuk heart-shaped,
lengkung, dengan promontorium os sacrum menonjol ke
anterior.
c. pad wanita, pelvis verum merupakan segmen pendek
suatu kerucut panjang. Pada pria, pelvis verum merupakan
segmen panjang suatu kerucut pendek.
d. pada wanita, ukuran-ukuran diameter rongga panggul
lebih besar (perbedaan sampai sebesar 0,5 hingga 1,5 cm)
dibandingkan ukuran-ukuran diameter ronggal panggul pria.

You might also like